Garut, tribuntipikor.com
Kegiatan Percepatan Vaksinasi Presisi TNI – Polri secara door to door di wilayah hukum Polsek Malangbong Polres Garut yang bekerjasama dengan Puskesmas Malangbong yang bertempat di DTP PKM Malangbong yakni Desa Cilampuyang, Desa Mekarasih, Desa Sekarwangi, Desa Cisitu dan Desa Sukamanah, juga UPT PKM Citeras. Minggu (19/12/2021).
Pantauan media, turut hadir Forkopimcam Malangbong, Kapus DTP PKM Malangbong dan UPT PKM Citeras selaku Ketua Tim Vaksinasi, Kepala Desa dan Perangkat, Anggota Polsek Malangbong, Babinsa Koramil 1106 Malangbong, Sat Pol PP Kec. Malangbong, dan Peserta Vaksinasi.
Kapolsek Malangbong AKP Zainuri mengatakan, ” Sasaran Vaksinasi UPT PKM diwilayah Kecamatan Malangbong Dosis 1 dan Dosis 2 yaitu Masyarakat Rentan, Lansia, Remaja, Pelajar, Bumil, dan Masyarakat umum lainnya, dan Hasil pelaksanaan kegiatan Vaksinasi PKM diwilayah Kecamatan Malangbong untuk Dosis I sebanyak 180 orang, dan Dosis II sebanyak 133 orang, Lansia Dosis I 30 orang, Dosis II 24 orang, Remaja Dosis I 11 orang, Dosis II 6 orang, untuk Bumil dosis I 2 orang, dosis II 1 orang, dengan total capain Vaksinasi di wilayah PKM Malangbong sebanyak 367 orang yang di Vaksin “, ungkapnya.
Sambung Kapolsek, ” di Wilayah UPT PKM Citeras untuk Dosis 1 (12-59 th) sebanyak 305 orang, Dosis 1 (>59 th) 36 orang, Dosis 2 (12 -59 th) 5 orang, dan Dosis 2 (> 59 th) 3 orang, dengan Jumlah divaksin sebanyak 349 Orang, jadi Jumlah Total keseluruhan yang telah divaksin sebanyak 716 Orang “, ujarnya.
” Semoga dengan terus digenjot seperti ini, upaya percepatan penanganan Covid-19 dapat terwujud, dan target pada waktu yang sudah ditentukan tercapai, itu mungkin harapan kita semua untuk mengakhiri Pandemi Covid-19 ini “, pungkas Kapolsek.(INDRA JAYA)