Jajaran Polres Bantaeng Rutin Laksanakan Program Jumat Berkah

Bantaeng, tribuntipikor.com

Sebagai bentuk kepedulian institusi Polri kepada masyarakat terus diwujudkan oleh jajaran Polres Bantaeng, salah satunya dengan rutin mengadakan program Bantaeng Berbagi / Jumat Berkah

Aksi sosial berbagi ratusan nasi kotak rutin dilaksanakan setiap hari Jumat sejak AKBP Andi Kumara SH,S.IK,M.Si menjabat sebagai Kapolres Bantaeng Februari 2022.

Kegiatan tersebut diawali dari halaman rumah jabatan Kapolres Bantaeng, jl. Kartini No. 1

Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH,S.IK, M.Si mengatakan Kegiatan Jumat Berkah memang selalu rutin digelar Polres Bantaeng dan kali ini sudah memasuki pekan ke 70 dengan membagikan nasi kotak sebanyak 535 nasi kotak yang sumbernya dari personil Polres Bantaeng dan para donatur.

Dirinya menjelaskan bentuk pembagiannya melibatkan Pengurus Bhayangkari Cabang Bantaeng dan semua personil mulai dari Sabhara, Satuan Lalu lintas, Satuan Binmas serta anggota Polres Bantaeng lainnya.

“Jumat Berkah ini merupakan bentuk rasa syukur sekaligus sebagai salah satu bentuk kepedulian Polri pada masyarakat,” jelasnya.

Tak sampai disitu, Mantan Kasatlantas Polrestabes Makassar ini berharap saat membagikan nasi kotak betul-betul yang membutuhkan.

“Jangan asal-asalan memberi, lihat masyarakat yang betul-betul membutuhkan dan saat memberi dibarengi dengan senyuman,” tegas Kapolres. Jum’at (2/6).

Menurutnya, selain berupa aksi sosial, kegiatan Jumat Berkah juga menjadi salah satu media Polri untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

Salah satu penerima bantuan sosial mengaku sangat senang seraya berharap kegiatan seperti itu bisa terus berlanjut karena sangat membantu kebutuhan ekonomi khususnya dalam hal kebutuhan pangan.

“Terima kasih Polres Bantaeng dan donatur atas donasi nasi kotaknya, semoga rejekinya dilancarkan dan senantiasa mendapatkan perlindungan Allah SWT, ” ucap Rusli Zainal warga jalan bolu kelurahan Letta.(tls/Ucok Haidir )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *