Penjagaan Mako Polres Tasikmalaya Kota Diperketat, Pasca Adanya Bom Bunuh Diri di Polsek Astanaanyar

Mapolresta, tribuntipikor.com

Kejadian  bom bunuh diri di Mapolsek Astanaanyar Polrestabes Bandung, Rabu (07/12/22) pagi tadi, Polres Tasikmalaya Kota dan jajarannya meningkatkan kesiapsiagaan dengan memperketat pengawasan.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan langsung mengingatkan   jajarannya untuk meningkatkan kewaspadaan.

“Kami tingkatkan kesiapsiagaan Mako Polres Tasikmalaya Kota dan Polsek jajaran, menyesuaikan dengan situasi saat ini ,namun tetap sesuai  dengan SOP Pengamanan,” ungkapnya

Menurutnya, meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan terhadap masyarakat yang memasuki Mako, dilakukan pemeriksaan menggunakan alat pendeteksi logam oleh Petugas Jaga yang bersenjata lengkap.

“Dipastikan untuk  pelayanan masyarakat umum di Polres dan Polsek jajaran tetap  berjalan normal,” jelasnya

Ia menambahkan, dengan memperketat pengawasan dan meningkatkan kewaspadaan, hal ini untuk menjamin keamanan dan kenyamanan warga di dalam Mako maupun personel Polres Tasikmalaya Kota.(INDRA JAYA)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *