Wabup Selayar Ikut Menguji Peserta PKA PPSDM Kemendagri Reg. Makassar

Makassar, tribuntipikor.com

Wakil Bupati Kep. Selayar, Saiful Arif mendapat “kehormatan” untuk ikut menguji peserta Pelatihan Kepemimpinan Administratur (PKA) angkatan IV yang dilaksanakan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kemendagri Reg. Makassar, Rabu (16-11) pagi hingga siang di Paccerakang Daya.

Ujian dalam bentuk seminar implementasi
aksi perubahan kinerja organisasi peserta PKA
Angk. IV ini merupakan bagian tak terpisahkan dari kurikulum PKA yang dimaksudkan untuk memberikan kesempatan pada para peserta untuk memaparkan rencana aksi perobahannya untuk meningkatkan pelayanan pemerintah sesuai Tupoksi masing – masing & mempertahankannya di hadapan pengujinya.

Karena itu, sebagai Penguji, wabup Selayar Saiful Arif bukan hanya bertanya pada peserta, tapi juga memberi masukan yang relefan, baik terkait substansi maupun tehnis operasional pelaksanaan aksi perobahan di lapangan

Terkesan dengan peran yang dilaksanakan oleh wabup Selayar, Plt. Ka PPSDM Kemendagri Reg Makassar, Hamzah, beberapa kali menyatakan, Pak Wakil boleh dijadikan Penguji Tetap pada PKA di setiap angkatan.
Ke 40 peserta PKA angk. IV ini, berhadapan dengan 4 Penguji, masing-masing Wabup Kep. Selayar Saiful Arif, T.R. Fahsul Falah, S.Sos.,M.Si (Sekretaris BPSDM Kemendagri) via zoom meeting, Lukman Mannan, AP.,M.Si (Kepala BKPSDM Kab. Sinjai);
dan Sirajuddin Saraba, S.Sos.,M.Si (Kepala Satpol PP Kab. Takalar)
Setiap peserta didampingi oleh atasan masing – masing sebagai Mentor.
Sesudah menguji, Wabup Kep. Selayar Saiful Arif didaulat memberikan sambutan dan arahan sekaligus membuka Pameran Rencana Aksi Perobahan Para peserta PKA ditandai dengan pengguntingan pita dan disemarakkan dengan atraksi Sepak Raga dan Tarian 4 Etnis.( Ucok Haidir )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *