Babinsa Koramil Kasui Bantu Warga Giling Kopi

Way Kanan, tribuntipikor.com

Anggota Babinsa Koramil427-02/Kasui Koptu Igap sajiman membantu Warga Menggiling Kopi, dikampung Mulya Jaya Kecamatan Rebang Tangkas, Way Kanan, Minggu (13/06).

Koptu Igap sajiman menjelaskan bahwa, Kegiatan ini dilakukan warga setelah panen kopi di kampung setempat, “ini merupakan salah satu daerah penghasil kopi terbaik, Banyak warga yang membuka lahan perkebunan kopi didaerah ini,”ungkap Koptu Igap.

Lebih lanjut dia menuturkan, Sebagai seorang pembina desa Koptu Igap Sajiman selalu berkunjung dan membantu warga binaannya termasuk petani kopi yang sedang menggiling kopi atau melakukan komsos dengan warga petani, “kegiatan ini sekaligus dijadikan sebagai media silaturahmi dengan warga binaannya untuk mempererat hubungan jalinan silaturahmi antara Babinsa dan warga di kampung binaanya,”tutupnya. (Ys)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *