Kepala DBMPR Provinsi Jabar : Fly Over Jalan Jakarta-Supratman Kota Bandung Mulai Diuji Coba

Kepala DBMPR Provinsi Jabar : Fly Over Jalan Jakarta-Supratman Kota Bandung Mulai Diuji Coba
Kepala DBMPR Provinsi Jabar : Fly Over Jalan Jakarta-Supratman Kota Bandung Mulai Diuji Coba

Bandung, tribuntipikor.com

Pengerjaan flyover di Kota Bandung, Selasa (1/9). Jalan layang atau fly over penghubung Jalan Jakarta-Jalan Supratman di Kota Bandung segera diuji coba selama delapan hari mulai Selasa (1/12). Sedangkan, fly over Jalan Pelajar Pejuang-Jalan Laswi rencananya mulai diuji coba 10 hari setelahnya.

Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR) Provinsi Jawa Barat, Koswara, mengatakan rencana pengujian dua jalan layang baru tersebut telah disusun bersama Polrestabes Bandung.
Proses pembangunan pun sudah masuk tahapan penyempurnaan atau finishing.

Minggu ini akan uji coba jalur oleh Polrestabes Bandung. Tahapannya sudah disusun,” katanya Senin (30/11).

Pembangunan dua jalan layang tersebut untuk memecah kepadatan lalu lintas yang kerap terjadi di dua jalur utama di Kota Bandung tersebut.

Kepala UPTD Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan III BMPR Jabar, Rukhiyat, mengatakan progres pembangunan Jalan Layang Jakarta-Supratman telah mencapai 97 persen, tengah dilakukan perapihan berupa pengecatan, pemasangan marka jalan, dan penyelesaian kecil lainnya.

Minggu kemarin sudah rapat dengan Polrestabes Bandung dan Dinas Perhubungan, mulai tanggal 1 Desember ini akan dilakukan uji coba. Jadi sekitar lima sampai delapan hari ke depan, akan ada rekayasa lalu lintas,” katanya. (Ivan nt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *