Pesawaran Tribun Tipikor Online
Setelah di lantik menjadi ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kecamatan Kedondong Kabupaten Pesawaran pada Sabtu (10/5) kemarin H.M.Fadhli akan fokus melaksanakan program program kerja yang telah ia susun .
Di temui usai acara pelantikan H.M.Fadhli mengatakan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat pada masa sebelumnya bernama Lembaga Ketahanan Masyarakat Desa (LKMD) sesuai Permendagri no 5 tahun 2007 LPM mempunyai tugas antara lain menyusun rencana pembangunan yang partisipatif ,menggerakkan swadaya gotong royong masyarakat ,serta melaksanakan dan mengendalikan pembangunan di desa .
H Fadhli menambahkan dalam menjalankan program program nantinya pihak nya akan mengarahkan LPM yang ada di desa untuk berkolaborasi dan bekerja sama dengan pemerintahan desa ” ke depan nanti kami akan meningkatkan prakarsa dan swadaya masyarakat dalam menjalankan program pembangunan secara partisipatif dan mencakup dalam merencanakan dan pelaksanaan pembangunan ” ujarnya .
Ia juga mengucapkan rasa terimakasih atas amanah yang.ia berikan dalam mengomandoi lembaga pemberdayaan masyarakat ini dan tentunya kami juga sangat mengharapkan arahan dan dukungan dari pengurus LPM kabupaten pesawaran ” semoga kami dan jajaran bisa melaksanakan amanah ini dengan baik ” pungkasnya .
Ketua LPM kabupaten Pesawaran Ahmad Kurnain dalam sambutannya mengatakan sesuai dengan amanah pimpinan LPM dalam tugasnya harus membantu kepala desa dalam urusan pemerintahan pembangunan dan pemberdayaan kehidupan sosial dah pemberdayaan masyarakat ” bersinergi dengan lembaga masyarakat lainnya seperti BPD,karang taruna ,untuk mengembangkan wilayahnya ” ujar kunain (Rinmah Yuni )