Musyawarah Pra Pelaksanaan APBDes Tahun, 2025 . Desa Karang Tegah Fokus Pada Infrastruktur Dan Pemberdayaan Warga..Kepahiang, Tribun tipikor.com — Pemerintah Desa Karang Tengah, Kecamatan Tebat Karai, Kabupaten Kepahiang, melaksanakan Musyawarah Desa Pra Pelaksanaan kegiatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini digelar pada Selasa (7/5/2025) di Balai Desa Karang Tengah.

Kepala Desa Karang Tengah dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya musyawarah tersebut. Ia menyampaikan bahwa tahun ini terdapat dua prioritas pembangunan fisik yang akan dilaksanakan, yakni:

  1. Pembangunan rabat beton,
    Sepanjang, 108,00m
    Anggaran. Rp.92, 190.000.000
  2. Pemasangan lampu penerangan jalan sebanyak 11 titik

“Harapan kami, pelaksanaan pembangunan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Masyarakat kami libatkan langsung dalam pengerjaan agar mereka mengetahui bahwa anggaran yang digunakan bersumber dari Dana Desa (DD). Dengan begitu, mereka juga memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan merawat hasil pembangunan agar bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang,” ujar Kepala Desa.

Musyawarah ini dihadiri oleh berbagai unsur penting, termasuk perwakilan dari Dinas PMD Kabupaten Kepahiang, pihak Kecamatan Tebat Karai, Polsek Tebat Karai, Babinsa, Ketua BPD, Pendamping Lokal Desa (PLD), Pendamping Desa (PD), Tenaga Ahli (TA), serta tokoh agama dan masyarakat setempat.

Musyawarah ini menjadi langkah awal penting dalam memastikan transparansi, partisipasi masyarakat, serta perencanaan pembangunan desa yang tepat sasaran.
Ret, (Arpin)
Tribun tipikor. com
 

Pos terkait