Lurah Khoirul Anwar, Kelurahan Bahagia, Kec.Babelan Tenarkan Lurah Bahagia BerISTRI

Kab.Bekasi – tribuntipikor.com


Lurah kreatif, innovatif, Berusia muda, yang telah membawa perubahan positif bagi lingkungan serta meraih berbagai penghargaan baik tingkat Kecamatan, Kabupaten serta Propinsi Jabar, Khoirul Anwar, yang saat ini memimpin kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kab.Bekasi yang letaknya berbatasan dengan wilayah Kota Bekasi, promosikan kegiatan Lurah Bahagia berISTRI.

BerISTRI merupakan singkatan dari Bersama Warga Hadirkan Pelayanan Terintegrasi yang akan digelar di Perumahan Grand Duta City yang terletak di ujung perumahan Pondok Ungu Permai, pada Sabtu, 26 April 2025, pukul 19.00 s/d 22.00 WIB.

Berbagai pelayanan dari Pembuatan dan Pencetakan KTP dan Kartu Keluarga, Pembuatan SKCK, Pelayanan pembuatan BPJS Kesehatan, Pembayaran Pajak Kendaraan, Pembayaran PBB serta Pelayanan berbagai pelayanan lain.

Saat diminta keterangan, Lurah Khoirul Anwar, menjelaskan, “Saat ini, kami adakan kegiatan pelayanan bagi warga kelurahan Bahagia khususnya serta warga kabupaten Bekasi, umumnya. Kami mengadakan pelayanan ini di waktu malam hari, karena waktu pelayanan di kantor-kantor Kelurahan maupun instansi sesuai dengan jam kerja, sedangkan banyak warga yang bekerja bersamaan dengan jam kerja instansi, otomatis mereka tidak bisa mengurus kebutuhan yang berkaitan dengan administrasi pribadi, seperti, KTP, K.K, Pembayaran Pajak Kendaraan, PBB serta hal lainnya”.

“Disamping itu, kami juga mendukung program Gubernur Kang Dedi Mulyadi maupun Bupati Ade Kuswara Kunang untuk meningkatkan pelayanan dan pendapatan daerah.
Kami berharap kegiatan ini bener-bener bisa bermanfaat dan di manfaatkan oleh warga serta masyarakat Kabupaten Bekasi” tutup Lurah Khoirul Anwar.

Program Lurah Bahagia berISTRI, diselenggarakan selama 1 hari, selain pelayanan juga terdapat Hiburan-hiburan, Stand UMKM yang menjual berbagai produk warga Kelurahan Bahagia.
Mari Kita dukung program Lurah dengan mendatangi serta mengurus keperluan administrasi pribadi, keluarga maupun kendaraan.
(Rahmat Tr)

Pos terkait