Kunjungi Pulau Jampea, Kapolres Selayar Tatap Muka dengan Pemerintah dan Masyarakat Setempat

Selayar.tribuntipikor.com.

Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Adnan Pandibu, S.H., S.I.K., bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Pulau Jampea, Kecamatan Pasimasunggu dan Pasimasunggu Timur, pada Selasa (22/4/2025).

Tiba di Pelabuhan Benteng Jampea pukul 07.30 WITA menggunakan Kapal KLM Benoa, rombongan disambut hangat sebelum menuju Polsek Pasimasunggu untuk meninjau kondisi kantor yang sedang dalam proses perbaikan setelah tertimpa pohon kelapa tumbang.

Kegiatan dilanjutkan dengan sarapan pagi di halaman asrama Polsek Pasimasunggu, diikuti oleh pertemuan dengan sejumlah pejabat setempat, termasuk Plt. Camat Pasimasunggu Nur Amin, S.Sos., Camat Pasimasunggu Timur Muhammad Rustam, S.Pd., Danramil 1415-02 Pasimasunggu Kapten Syamsudin, serta para kepala desa, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.

Dalam kesempatan tersebut, dilaksanakan dialog interaktif yang membuka ruang bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan harapan mereka terhadap kinerja kepolisian. Berbagai masukan dan keluhan disampaikan secara langsung, yang kemudian ditanggapi dengan solusi oleh Kapolres dan jajarannya.

“Kami berharap pemerintah dan masyarakat setempat dapat terus bersinergi dengan kepolisian untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif. Dialog seperti ini sangat penting agar kami memahami kebutuhan warga dan bisa memberikan pelayanan yang lebih baik,” ujar AKBP Adnan Pandibu.

Beliau juga menekankan pentingnya dukungan terhadap program-program prioritas pemerintah sebagai kunci kemajuan daerah.

Usai pertemuan, rombongan melanjutkan kunjungan ke Kantor Camat Pasimasunggu Timur untuk berbincang santai di bawah pohon asam sebelum menuju kediaman salah seorang anggota Polsek Pasimasunggu.

Kegiatan diakhiri dengan makan siang di asrama Polsek dan keberangkatan menuju Polsek Pasimarannu untuk melanjutkan agenda kunjungan kerja.

Kunjungan ini dinilai sebagai upaya positif dalam mempererat koordinasi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat. Melalui dialog terbuka, kepolisian tidak hanya mendengar langsung keluhan warga tetapi juga menunjukkan komitmennya untuk meningkatkan pelayanan keamanan di wilayah Kepulauan Selayar.

Diberitakan sebelumnya, Kunker Kapolres Kepulauan Selayar dijadwalkan akan mengunjungi 5 (lima) kecamatan, yaitu Pasimasunggu, Pasimasunggu Timur, Pasimarannu, Pasilambena dan Takabonerate.( Ucok Haidir )

Pos terkait