Peringati Hari Kartini, KB ARRIDWAN Gelar Lomba Fashion Show Kebudayaan

Kabupaten. Bandung, Tribun Tipikor

Kelompok Bermain ARRIDWAN (KB ARRIDWAN) memperingati Hari Kartini, Senin (21/4/2025). Untuk memeriahkan Hari Kartini sekolah menggelar lomba fashion show yang bertemakan kebudayaan.

Kegiatan tersebut diikuti oleh para siswa dan orang tuanya. Para siswa yang notabenenya adalah kelompok usia dini memakai baju adat Sunda dan adat Nusantara. Selain Siswa, Orang tuanya pun tidak lupa mengenakan baju adat/ kebaya.

Kepala Pengelola KB ARRIDWAN, Rita Nurhasanah mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi terhadap pahlawan nasional juga untuk menumbuhkan kecintaan anak anak khususnya usia dini terhadap pahwalan nasional.

“Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi terhadap pahlawan nasional selain inti juga untuk menumbuhkan rasa cinta anak anak terutama usia dini terhadap pahlawan nasional”. Ungkapnya

Kegiatan ini juga sangat meriah dan terlihat antusiasme dari orang tua yang sangat besar terlihat dari baju/pakaian yang dikenakan oleh siswa dan masing masing orang tuanya.

Salah seorang orang tua siswa KB ARRIDWAN, Mamah Bagus mengaku sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Menurutnya RA Kartini adalah sosok perempuan hebat yang menginspirasi kaum perempuan.
“RA Kartini adalah sosok perempuan hebat yang selalu menjadi inspirasi semua kaum perempuan Indonesia yang memperjuangkan kesetaraan” Ungkapnya.
Selain itu juga hal senada diungkapkan oleh Mamah Ibra salah seorang orang tua siswa bahwa Ibu Kartini adalah sosok panutannya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Penilik PAUD Kecamatan Banjaran, Agus Sudrajat, S. Pd. Beliau mengatakan bahwa kegiatan ini cukup unik, meriah dan bagus terutama untuk memberikan pengalaman terhadap anak usia dini. Bukan masalah siapa yang jadi juara tapi akan menjadi kesan dan momen yang akan selalu diingat oleh anak usia dini bahwa ada peristiwa sejarah serta momen kebersamaan dalam meningkatkan spirit di kemudian hari.

“Alhamdulillah kegiatan ini cukup meriah, unik dan bagus terutama untuk memberikan pengalaman terhadap anak anak usia dini. Selain itu juga bisa menjadi momen kebersamaan dalam meningkatkan spirit di kemudian hari. Terlepas siapa yang menjadi juaranya.” Tandasnya

Kegiatan ini ditutup dengan pengumuman pemenang dan pembagian piala. Ikhsan

Pos terkait