Kades Tenjonagara Bersama TNI dan Polri Gotong Royong Peduli Lingkungan Bersihkan Rumput dan Sampah

Garut-Tribun Tipikor.com

Mengantisipasi terjadinya banjir, Kepala Desa (Kades) Tenjonagara Kecamatan Sucinaraja Pelani Nugraha bersama Koramil 1103/Sucinaraja dan Polsek Wanaraja dibantu RT RW dan warga melakukan kegiatan Jum’at bersih dengan membersihkan sampah, rumput-rumput dan saluran air yang menggenang di sepanjang jalan Tenjonagara. Bukan hanya itu saja pihaknya lakukan normalisasi saluran air yang tersumbat akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut belakangan ini. Jum’at (18/4/2025).

Pelani mengatakan, kegiatan hari ini sebagai bukti bahwa dirinya bersama warga sangat peduli akan lingkungan sekitar, bahkan bukan kali ini saja dirinya melaksanakan gotong royong membersihkan sampah dan saluran air yang tersumbat.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini bisa untuk melancarkan air yang selalu menggenangi jalanan, dan yang menyebabkan banjir ketika hujan tiba,” ujar, pelani kepada awak media.

Dijelaskan Pelani, kegiatan ini dibantu langsung Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Tenjonagara Kecamatan Sucinaraja yang begitu antusias dan selalu sigap membantu dirinya setiap ada kegiatan berlangsung.

Pihaknya juga ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terutama kepada unsur Forkompimcam Sucinaraja yang sudah ikut peduli kepada lingkungan yang ada di Desa Tenjonagara.

“Saya menghimbau kepada warga masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan dan tentunya kami disini tidak bisa bekerja sendiri melainkan perlu ada dukungan dari semua pihak supaya tercipta lingkungan yang bersih aman dan nyaman dan warga masyarakat tentunya dapat merasakan manfaatnya” kata Pelani.

Harapan saya kedepannya sekali lagi untuk warga masyarakat agar tidak membuang sampah lagi atau bagaimana ya saya memohon kepada masyarakat melalui RT RW dan jajarannya supaya untuk sadar diri jangan sampai buang sampah sembarangan agar musim hujan tiba tidak terkena banjir, karena terlihat saluran air ini tersumbat akibat banyaknya sampah, pungkasnya.(indra jaya)

Pos terkait