Ogan Ilir, Sumsel, tribuntipikor.com
Penjabat (Pj) Kepala Desa Ibul Besar Tiga, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 33 warga penerima manfaat pada Kamis, 10 April 2025.
Pembagian bantuan berlangsung dengan antusiasme tinggi dari warga. Dalam sambutannya, Pj Kades Sherly Dian Angela, S.Tr.Keb., menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan penyaluran bantuan yang seharusnya dilakukan pada bulan Maret lalu.
“BLT ini dijadwalkan tiap triwulan, namun karena dana baru cair di bulan April, maka baru bisa kami salurkan hari ini,” ujarnya.
Sherly juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah membantu kelancaran proses distribusi, mulai dari perangkat desa hingga unsur pendamping desa. Ia berharap bantuan yang diterima warga benar-benar dimanfaatkan untuk kebutuhan pokok.
“Mudah-mudahan bantuan ini bisa membantu dan dipergunakan sebaik-baiknya,” tambahnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Desa Ghozali, Kasi PMD Kecamatan Pemulutan Hasbula, S.Sos., Pendamping Desa Taufiq Hidayat, Babinsa Serka Endi, Bhabinkamtibmas Aipda Dian Ar., serta perangkat desa lainnya dan warga setempat.
Proses pembagian BLT berjalan lancar, tertib, dan tanpa hambatan berarti.
(Mei Sandra & Gusna)