Kadis Pendidikan Hadiri Halal Bihalal Keluarga Besar PGRI Bekasi Utara, Kota Bekasi

Kota Bekasi – tribuntipikor.com

Tradisi budaya bangsa Indonesia dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri tahun 2025 dilakukan dengan beragam caranya, namun sebagian besar saling maaf memaafkan yang lebih populer disebut Halal Bihalal.
Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Bekasi Utara dalam rangka meningkatkan Persatuan Kesatuan serta menggalang silaturahmi antar anggota (sesama guru) adakan kegiatan Halal Bihalal, pada Kamis, 10 April 2025, pagi hari.

Bertempat di Plaza Gedung PGRI Bekasi Utara, Halal Bihalal berlangsung hikmat, penuh keakraban antar pengurus dan anggota. Acara Halal Bihalal, dibuka dengan mendengarkan Lagu Kebangsan Indonesia Raya, yang dipimpin (Diligen) Bu Neng Lulu Marfuah, S.Pdi, dilanjutkan dengan Pembacaan Kalam Ilahi, oleh Ust.,Taufik Hidayatullah, S.Pd.I, M.Pd.
Pembacaan dzikir bersama yang dinahkodai Ust.Syaifullah, S.Pd.I serta Pembacaan Kisah Maulid Nabi Muhammad SAW, oleh 5 Ustadz dan Ustadzah semakin menambah kehikmatan acara.

Penampilan duet Pidato Cilik yang merupakan 2 Murid SD berbahasa Inggris memukau para guru yang hadir. Duet ini merupakan Juara 1, Lomba PAI Tingkat SD se-Kecamatan, yang merupakan Murid SDIA 44 AL Azhar – SUMMARECON, Kota Bekasi.
Sambutan ketua pelaksana acara HalalBihalal, Rasganda, S.Pd mengawali rangkaian sambutan. Dalam sambutannya ketua pelaksana menyampaikan laporan serta maksud dan tujuan Halal Bihalal.

Dalam sambutannya, Ketua PGRI Bekasi Utara, Muhtadi, S.Pd, M.Si menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran para Tamu Undangan serta mengucapkan, Taqobalallohu Minna wa minkum, Minal aidin walfaidzin, Mohon Maaf lahir bathin.

Ketua PGRI Kota Bekasi, dalam sambutannya mengumumkan, “Kami akan mengakhiri masa bakti kepengurusan 2020-2025, pada 12 Juni 2025 dan kami sudah mengirimkan surat edaran kepada para ketua cabang untuk menginventarisir potensi-potensi yang ada di cabang masing-masing untuk bisa diusulkan menjadi calon pengurus PGRI Kota Bekasi periode 2025 2030”.
“Hari ini merupakan salah satu bentuk dari peningkatan kompetensi kepribadian dan Kompetensi sosial bapak ibu guru dengan memberikan tugas di rumah kepada anak-anak didiknya dan kumpul bersama di sini mendengarkan arahan dari pak camat dari Kepala Dinas Pendidikan, dari penceramah itu merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kompetensi. Mari kita tingkatkan kompetensi kepribadian masing-masing”.

Sambutan Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, DR.Ahmad Yani, S.Pd, M.M, MBA, menekankan tentang adanya kehidupan akherat serta menekankan agar kiranya para guru memberikan pendidikan yang baik. Kadis pendidikan yang ramah serta penuh senyum dalam sambutannya membuat suasana yang tadinya sepi kembali ceria, karena kalimat yang disampaikan penuh candaan namun sarat akan makna. Dalam sambutannya, Kadis Pendidikan yang Religius ini menyampaikan beberapa Ayat Al Qur’an yang menyentuh hati dari para guru dan tamu undangan yang hadir.

Kegiatan dilanjutkan dengan Mauidzotul Hasanah (ceramah agama) yang disampaikan oleh K.H Haris Tarrasi, M.A menambah pengetahuan dan keilmuan akan agama bagi para guru serta tamu undangan yang hadir.
Acara Halal Bihalal dilanjutkan dengan munajat doa yang dipimpin oleh, H.Ubaidillah, S.Pd, M.Si, doa ini merupakan doa penutup dari Rangkaian acara Halal Bihalal yang dilanjutkan dengan saling bersalaman dan memaafkan sesama guru, kepala sekolah serta para tamu yang hadir.

Acara Halal Bihalal PGRI Bekasi Utara ini juga dihadiri oleh Camat Bekasi Utara, Bu Lurah Kelurahan Perwira, Kepala Kantor urusan Agama (KUA), Ketua K3 Bekasi Utara, Pengawas UPP Dan Pembina Bekasi Utara, Kepala sekolah Se-kecamatan Bekasi Utara dan Seluruh guru se- Kecamatan Bekasi Utara.

(Rahmat Tr)

Pos terkait