Bekasi,kedung waringin tribun tipikor .com
28 Maret 2025 – Dandim 0509 Kabupaten Bekasi, Letkol Inf Danang W. SIP, bersama Kapolres Metro Bekasi, Kombespol Mustofa, meninjau Posko Mudik di Jl. Raya Rengas Bandung No.103, Karangsambung, Kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, pada Jumat (28/3). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus mudik serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang melakukan perjalanan menuju kampung halaman.
Acara ini turut dihadiri oleh Danramil 13 Kedungwaringin, Kapten Arh Suharto; Kapolsek Kedungwaringin, AKP Alit; serta Kepala BPBD Kabupaten Bekasi, Muchlis. Kehadiran para pejabat ini menunjukkan sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam memberikan pengamanan serta kenyamanan bagi para pemudik.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim dan Kapolres tidak hanya meninjau kesiapan Posko Mudik, tetapi juga berinteraksi langsung dengan para pemudik serta membagikan takjil sebagai bentuk kepedulian kepada mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Kapolres Metro Bekasi Kombespol Mustofa menekankan pentingnya keselamatan pemudik selama perjalanan.
“Kami hadir di sini untuk memastikan perjalanan para pemudik berjalan lancar, aman, dan nyaman. Kami juga mengimbau kepada seluruh pemudik agar selalu berhati-hati di jalan, mematuhi aturan lalu lintas, serta beristirahat jika merasa lelah agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Kombespol Mustofa.
Sementara itu, Dandim 0509 Kabupaten Bekasi Letkol Inf Danang W. SIP menegaskan bahwa pihaknya bersama jajaran TNI dan Polri akan terus bersinergi untuk menciptakan situasi yang kondusif selama arus mudik berlangsung.
“Kami siap mendukung penuh pengamanan mudik tahun ini. TNI bersama Polri akan terus bekerja sama dalam memastikan kelancaran arus lalu lintas dan memberikan rasa aman bagi para pemudik. Kami juga mengajak masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban serta mengikuti arahan petugas di lapangan,” tegas Letkol Inf Danang W. SIP.
Selain membagikan takjil, petugas di posko juga memberikan sosialisasi terkait keselamatan berkendara dan imbauan agar pemudik menjaga kondisi fisik serta kendaraan mereka.
Posko Mudik di Kedungwaringin menjadi salah satu titik pelayanan yang disiapkan aparat keamanan guna membantu pemudik dalam mendapatkan informasi, tempat istirahat, serta layanan kesehatan ringan selama perjalanan. Dengan adanya posko ini, diharapkan arus mudik di wilayah Kabupaten Bekasi dapat berjalan dengan lancar dan para pemudik dapat tiba di kampung halaman dengan selamat.
( ALI MS )