SMPN 2 Sukadana Tanamkan Nilai Rasa Memiliki Sebagai Modal Peningkatan Prestasi Sekolah

Ciamis – tribuntipikor.com

Kepala Sekolah SMPN 2 Sukadana , Ciamis Dede Juhara , SPd, MPd mengatakan pihaknya bertekad untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di sekolahnya.

”Pertama yang kami tanamkan adalah rasa memiliki kepada sekolah Ini. Siapa lagi kalau bukan kita.
Nilai itu yang terus kami tanamkan kepada para guru dan siswa.” ungkapnya.

Dede mengatakan bahwa ia menanamkan nilai rasa memiliki tersebut semata untuk memotivasi para guru dan siswa untuk berprestasi.

”Ada nilai keunggulan yang bisa digali di sekolah SMPN 2 Sukadana dibandingkan sekolah lainnya.
Mari bersama sama nilai keunggulan tersebut dijaga dan ditingkatkan dengan rasa memiliki yang tinggi bahwa ini adalah sekolah kita bersama.” ungkapnya.

Ditanyakan lebih jauh terkait prestasi olahraga para siswanya, Dede mengatakan bahwa Olahraga Basket dan Voli cukup berpotensi untuk dikembangkan.

”Untuk jumlah siswapun tahun ini ada peningkatan sebanyak 42 siswa dibanding tahun sebelumnya, total siswa tahun ajaran 2024/ 2025 sebanyak 152 siswa.” ujarnya.

Dede mengatakan bahwa ia pun sudah mendorong semaksimal mungkin terkait jumlah angka melanjutkan sekolah dari jumlah kelulusan di sekolahnya.

”Tapi kami masih prihatin ada satu dua siswa yang tidak melanjutkan ke jenjang berikutnya.” ujarnya.

Egy Jhont

Pos terkait