Kader Posyandu Di Desa Pusakanagara ikuti Pembinaan Dan Peningkatan Kapasitas

Ciamis, tribuntipikor.com

04 September 2024, Pemerintah Desa Pusakanagara Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis Jawa Barat, mengundang para Kader Posyandu untuk mengikuti Pembinaan dan peningkatan kapasitas dari da na Banprov tahun anggaran 2024

Kegiatan tersebut dihadiri Camat Baregbeg Dede Hendara Beserta Bhabinkamtibnas dan Babinsa. Kepala Desa Asep Rismayadi dan para Kader Posyandu serta tamu undangan lainnya. Rabu 04 September 2024.

Dalam Kesempatan tersebut Kepala Desa Pusakanagara Asep Rismayadi menejelaskan, tujuan dari kegiatan tersebut untuk meningkatkan kapasitas para kader Posyandu agar ibu dan balita mendapatkan pelayanan kesehatan serta penyuluhan dan konseling kepada segenap lapisan masyarakat yang ada di sekitar Posyandu.

Melalui pembinaan dan peningkatan kapasitas Kader Posyandu ini diharapkan para Kader yang bisa menjadi fasilitator dan dinamistor berbagai program dan kegiatan yang dilaksanakan,serta dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat Posyandu-nya masing-masing.

Disetiap Posyandu juga memiliki alat kesehatan seperti timbangan bayi, timbangan badan digital, dan alat ukur tinggi badan sesuai standar kebutuhan Posyandu, jelasnya.

Sementara itu dalam arahannya Camat Baregbeg Dede Hendara menyampaikan, kegiatan pembinaan dan Peningkatan kapasitas untuk para kader posyandu yang didanai dari dana banprov tahun anggaran 2024 tersebut, para Kader posyandu harus memahami dan mengisi buku sip 7 posyandu Bulanan Imunisasi (BIAN). Kemudian pengisian daftar dengan memakai nomor NIK, kader mengukur menimbang balita dengan benar.

Peningkatan kapasitas untuk para kader posyandu yang diselenggarakan dari dana banprov 2024 ini para Kader posyandu harus benar-benar memahami. Jelas Camat Baregbeg Dede Hendara.

Egy Jhont

Pos terkait