Masyarakat Tagih Janji Dorong Kades Gedor PT. AMNT

SUMBAWA BARAT, NTB, tribuntipikor.com

Sebanyak seratus orang lebih Masyarakat Desa Dasan Anyar Kecamatan Jereweh, mengelar aksi damai meminta Kepala Desa buka hasil koordinasi terkait pembangunan Gedung Serbaguna, yang sempat di janjikan oleh PT. AMNT tahun 2023 lalu.

Menurut perwakilan masyarakat Zikri dalam Orasi Jumat 05/07/2024 ,meminta Pemerintah Desa dan Pemerintah KecamatanJereweh untuk meminta kejelasan janji pembangunan Gedung Serbaguna oleh AMNT yang hingga saat ini belum juga direalisasikan dan meminta pemerintah Desa membuka kordinasi kapan realisasi pembangunan Gedung serbaguna, “ucapnya.

Lanjut Zikri, usulan pemerintah Desa yang belum di realisasi hingga 2024 daei tahun pengajuan 2023. ada Apa….?? Sementra pemerintah Desa sudah menyediakan lahan pembangunannya, tapi tidak ada etikat baik dari AMNT justru berdalih lokasinya tidak strategis. “Patut dipertanyakan apakah PT. AMNT atau Ahmad Salim sengaja tidak mau membangun atau hanya sekedar Janji, “Tegasnya.

Ingat…!! Kata Zikri, jangan sampai Desa Dasan Anyar mengulang sejarah untuk mengelar aksi yang semua Rakyat tau, “Kami siap turun kejalan bukan hanya sekali tetapi hingga tuntutan masyarakat terpenuhi, “tegasnya.

Diwaktu yang sama kepala Desa Anyar menjawab pertanyaan masyarakat didepan aksi massa ,
mengungkapkan pemerintah Desa sudah berkoordinasi secara intens dengan pihak PT AMNT tentang janji pembangunan Gedung serba guna,namun
PT AMNT pun berdalih dengan tempat pembangunannya kurang strategi dan menolak lokasi yang ditunjukkan oleh Desa, dan meminta lokasi pembangunan di jalan protokol lintas Maluk.” Imbunya.

Sementara Dari hasil rapat di desa, tidak ada kemampuan pemerintah Desa untuk melakukan pembebasan lahan, yang harganya cukup tinggi, “aku Kepala Desa di hadapan aksi masyarakat.

Terpisah Camat Jereweh Muhammad Solihin, S. Pd, MM mengungkapkan sebagai mitra,” pemerintah desa, kecamatan sudah melakukan upaya koordinasi ke pemerintah daerah maupun pihak ke tiga yaitu PT.AMNT khususnya lingkar tambang, Jadi pemerintah Desa dan Kecamatan sudah lebih dari 4 kali membuka komunikasi untuk kepastian janji dari PT .AMNT terhadap masyarakat Desa Dasan Anyar, upaya lainnya juga komunikasi melalui surat , telepon seluler bahkan di pertemuan resmipun di sampaikan, “Sejatinya masyarakat akan memberikan atensi secara langsung kepada pihak yang menjanjikan, pemerintah Desa dan Kecamatan sudah melakukan berbagai upaya sesuai keinginan dan kebutuhan masyarakat secara umum,” Katanya.(Irwanto)

Pos terkait