Selayar, tribuntipikor.com
Pasca perkelahian berdarah yang melibatkan mantan Kepala Desa Balang Butung Lk. AS (55) dan Kepala Dusun Bontosaile (MJ). Kapolsek Bontomatene Iptu Suhardiman, SH.,M.Si, memilih menggelar kegiatan Jum’at Curhat di Desa Buki Timur Kecamatan Buki Kepulauan Selayar.
Kegiatan Jum’at Curhat tersebut dilaksanakan di Masjid Nurul Hidayah Dusun Talang Desa Buki Timur Kecamatan Buki .
” Kami sengaja melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat di Desa Buki Timur ini, selain untuk menampung aspirasi dan harapan Masyarakat. Saya juga ingin menyampaikan arahan Kapolres, agar mari kita tetap bersama menjaga situasi Kamtibmas pasca kejadian Perkelahian antara Mantan Kades dan Kadus Bontosaile pagi tadi. Kami harap agar Warga mempercayakan sepenuhnya penanganan masalah ini kepada Kepolisian” kata Iptu Suhardiman.
Kapolsek menghimbau agar, jika ada hal-hal yang mencurigakan segera dilaporkan ke Bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek agar ada upaya yang dapat dilakukan.
” Contohnya seperti kejadian tadi. Kalau sudah terjadi kita mau apa. Yang ada adalah diproses hukum. Andaikan masalah antar keduanya diketahui sejak awal, mungkin kita bisa selesaikan secara kekeluargaan dan tidak perlu ada kejadian seperti ini” kata Kapolsek.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan usai sholat Jum,’at secara berjamaah tersebut, Kapolsek juga menghimbau agar Masyarakat meninggalkan segala kebiasaan buruk khususnya kebiasaan mengkonsumsi Miras, Narkoba dan Kebiasaan berjudi dalam bentuk apapun.
Kegiatan Jum’at Curhat Polsek Bontomatene tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Buki Timur Nur Kamal, Kepala Dusun Talang Aharuddin, Anggota Polsek dan Ratusan Jemaah Masjid Nurul Hidayah.(Ucok Haidir )