UPACARA HUT KEMERDEKAAN RI KE-78 TINGKAT KECAMATAN CISALAK. “KEMERDEKAAN ADALAH KETIKA MASYARAKAT SUBANG TERBEBAS DARI KEMALASAN, KEBODOHAN, KEMISKINAN DAN KETERBELAKANGAN”

Subang, tribuntipikor.com

Camat Cisalak Sumardi, S. STP., M. AP. besrta Forkopimcam Cisalak melaksanakan Upacara Peringatan ke-78 HUT Proklamasi Kemerdekaan RI tingkat Kecamatan Cisalak Tahun 2023, bertempat di lapang Alun-alun Cisalak. Ksmis (17/08/2023)

“Terus Melaju Untuk Indonesia Maju” Tema Peringatan Hari Ulang Tahun Ke – 78 Republik Indonesia Tahun 2023. Pelaksanaan upacara peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kecamatan Cisalak berjalan dengan hkidmat dengan orosesi pengibaran bendera merah putih oleh Paskibra Kecamatan yang diiringi lagu Indonesia Raya oleh paduan suara Siswa/i MTS 2 Subang.

Dalam kesempatan tersebut Camat Cisalak Sumardi bertindak selaku Insfektur Upacara dan bertindak sebagai petugas Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke -78 tingkat Kecamatan Cisalak tahun 2023. Komandan Upacara Sertu Heru Dianto Yang kesehariannya Babinsa Desa Darmaga anggota Koramil 0505 Csl/Tjs. Pembaca Pancasila Danramil 0505 Clk/Tjs Kapten Czi Alipudin Pembacaan UUD 1945 Kapolsek Cisalak AKBP. Wahidin Agusni, SH. dan Pembacaan Naskah Proklamasi oleh Anggota DPRD Subang H. Yaya dari Praksi Partai PKB.

Dalam amanat, Sumardi selakun insfektur upacara membacakan serta menyampaikan amanat Bupati Subang yang isinya mengajak untuk mensyukuri nikmat kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pendahulu bangsa.
Bupati Subang menegaskan bahwa salam rakyat Subang – gotong royong, Subang Jawara merupakan spirit perjuangan untuk mencapai cita cita bersama agar Kabupaten Subang menjadi bersih, maju, sejahtera dan berkarakter.

H. Ruhimat menuturkan dalam amanatnya yang dibacakan oleh Camat Sumardi bahwa dengan gotong royong, Kabupaten Subang mampu melewati tantangan pandemi covid-19 selama kurang lebih 2 tahun, dan Pemda Subang, ditengah keterbatasan akibat covid -19, tetap mampu melaksanakan pembangunan. Hal tersebut terbukti dengan naiknya indeks pembangunan manusia Kabupaten Subang pasca pandemi, naiknya laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Subang, penurunan angka kemiskinan serta penurunanan angka pengangguran.

“Selain capaian indikator makro yang semakin baik, Kabupaten Subang juga telah berupaya melaksanakan apa yang menjadi visi misi kabupaten subang periode 2018-2023. Upaya mewujudkan pemerintahan yang bersih dengan dilaksanakannya reformasi birokrasi ditandai adanya komitmen zero rupiah, anugrah mertrokrasi dengan katagori baik 2 tahun berturut turut serta raihan WTP ( Wajar Tanpa Pengecualian) dari BPK selama 5 tahun berturut turut,” Ungkap Bupati Subang H. Ruhimat.

H. Ruhimat menegaskan pembangunan yang telah dan akan dilakukan adalah demi generasi Subang dimasa depan. Seprti ruas Jalan Serangpanjang – Cipeundeuy dan Cilamaya – Patimban, serta dibangunnya Pelabuhan Patimban, menjadi Kabupaten Subang sebagai primadona investasi di Indonesia.

Dalam hal peningkatan kualitas SDM dari sisi Pendidikan dan Kesehatan, bupati Subang menginisiasi kebijakan rekrutmen PPPK guru sebanyak 2.606 orang dan 121 PPPK tenaga Kesehatan.

Menutup amanatnya H. Ruhimat berpesan agar seluruh elemen masyarakat agar tetap menjaga kondusifitas dalam pelaksanaan pemilu, agar seluruh rangkaian pemilu berjalan, lancar, aman, tertib dan sukses.
H. Ruhimat pun mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh jajaran forkopimda, tokoh masyarakat, dan seluruh stakholder yang telah bekerja keras bersinergi, sampai akhir periode kepemimpinan Jimat Akur yang telah memasuki tahun ke 5.

“Terakhir ingin saya sampaikan bahwa makna kemerdekaan bagi saya adalah ketika masyarakat kabupaten subang terbebas dari kemalasan, kebodohan, kemiskinan dan keterbelakangan.

Demikian saya sampaikan amanat ini, atas kurang dan lebihnya mohon maap yang sebesar besarnya.” Amanat Bupati Subang yang dibacakan oleh insfektur upacara Camat Sumardi.

Hadir dalam upacara HUT Kemerdekaan RI ke -78 para Kepala Desa Se Kecamatan Cisalak, tamu undangan, PWRI, Tokoh Agama dan para Tokoh Masyarakat. Pesrta Upacara dari berbagai intansi kepemerintahan yang ada di Kecamatan Cisalak, PGRI, Organisasi Kemasyarakatan serta Siswa/i sekolah.

Acara ditutup dengan pembagian hadiah serta Piagam Penghargaan kepada yang mendapatkan kejuaraan dalam berbagai kegiatan perlombaan menyambut dan memeriahkan HUT RI ke 78 tahun 2023.
Serta acara dilanjutkan dengan pawai pembangunan yang di gelar di masing masing desa yang ada di Kecamatan Cisalak.

(Oo.S)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *