HELARAN SENI BUDAYA MERIAHKAN MILANGKALA KE-36 KECAMATAN TANJUNGSIANG, MEMBANGKITKAN SENI BUHUN NGAJOMANTARA

Subang, tribuntipikor.com

Pemerintah Kecamatan Tanjungsiang kembali menggelar Helaran Budaya. Sebanyak 40 Kuda Renggong meramaikan Helaran budaya bertempat di halaman kecamatan dalam rangka memperingati hari jadi ke-36 Kecamatan Tanjunsiang Kabupaten Subang, Sabtu, (22/07/2023)

Pagelaran Seni kuda renggong sangat meriah dan masyarakat antusias menyaksikannya.
Camat Tanjungsiang Agus Saepulah, SE. beserta ibu Camat, Kapolsek Tanjungsiang Aiptu Endang Priatna, Danramil 0505 Tjs Kspten Czi Alipudin dan muspika kecamatan lainnya menyempatkan naik kuda renggong sambil menari di atas kuda, selanjutnya kuda berjalan menyelusuri arah yang sudah ditentukan oleh panitia, sebagaimana lajimnya pesta ngarak anak sunat.

Helaran Budaya rangkaian kegiatan milangkala kecamatan selain Seni Kuda Renggong salah satu grup seni unggulan Kecamatan Tanjungsiang juga berbagai ragam seni budaya yang ada di Kecamatan Tanjungsiang seperti Kesenian buhun Ketuk tilu dari desa Cimehmal, Reog dari desa Cikawung, Calung dari Cibeureum desa Tanjungsiang dan kesenian budaya lainnya yang berasal dari 10 desa yang ada di wilayah kecamatan Tanjungsiang.

Camat Agus mengatakan bahwa Helaran Seni budaya masuk pada acara rangkaian kegiatan milangkala kecamatan tidak lain tujuanya adalah untuk membangkitkan seni buhun yang sudah terlupakan agar kembali ngajomantara, sesuai dengan moto kecamatan Tanjungsiang Rindang Ngajomantara dan seirama dengan tema milangkala ke-36 Miara, mibanda, Potensi Nuaya Pikeun Ngawujudkeun Tanjungsiang Rindang, Ngarojong Subang Jawara.

Pagelaran Helaran Seni budaya dihadiri oleh manantan Camat Tanjungsiang Bapak Aseng Junaedi Camat periode 1997-2000 Camat ke-4 di Pemerintahan Kecamatan Tanjungsiang. Beliau hadir bersama keluarga mengucapkan selamat kepada pemerintahan dan warga kecamatan Tanjungsiang.

” Saya merasa bangga dengan kecamatan Tanjungsiang dalam rangka milangkala ke-36, mudah mudahan kecamatan Tanjungsiang kiwari leuwih hade tibatan kamari dengan moto Tanjungsiang Rindang. Dan dengan kepemimpinan Agus Saepulah sebagai putra daerah akan lebih maju. Selamat Milangkala ke-36″ Ucap mantan Camat Tanjungsiang pada media.

(Oo.S)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *