Longsor di Jalan Tembus Tawangmangu-Sarangan, Ini Ungakapan Camat Tawangmangu

Karanganyar Jatim, tribuntipikor.com

Akibat curah hujan begitu tinggi dan lama yang disertai angin kencang, akibatkan terjadi longsor tepatnya di jalan tembus Tawangmangu-Sarangan pada Selasa 14 Pebruari 2023 siang. Lamanya hujan turun bahkan, sempat terjadi longsoran susulan sebanyak lima kali. Sehingga dengan adanya bencana longsor untuk sementara jalan tembus Tawangmangu-Sarangan ditutup dan dialihkan.

“Terjadinya longsor tadi juga sempat ada susulan lima kali di titik yang sama. Untuk saat ini pihak BPBD, Forkompinda, dan Dandim sudah hadir di lokasi,” kata camat Tawangmangu, Eko Joko Widodo saat dihubungi melalui sambungan telepon seluler whatsaapnya, Selasa (14/2).

Eko juga menuturkan bahwa longsor tersebut terjadi karena curah hujan yang tinggi sejak kemarin malam dan tadi siang. Dan sementara ini jalan tembus Tawangmangu-Sarangan yang berada di Desa Gondosuli, Tawangmangu memang sering terjadi longsor walaupun kecil kecil.

“Ya., Penyebabnya mungkin karena curah hujan yang begitu tinggi dan lama serta diiringi angin kencang. Iya rawan mas, karena termasuk dataran tinggi,” ujarnya.

Menurutnya, saat kejadian memang ada beberapa kendaraan roda dua maupun roda empat yang hendak melintas. Untungnya, sudah ada relawan yang berjaga dan mengetahui akan terjadi longsor.

“Alhamdulillah tidak ada (korban). Dan sudah ada yang memperingatkan agar tidak lewat di situ,” tuturnya.

Eko menambahkan bahwa selain itu longsor kecil-kecil juga masih terjadi. Sehingga membuat petugas evakuasi dan pembersihan belum bisa dilakukan. Akan tetapi, bersama berbagi elemen saat ini masih di TKP. Sementara pembersihan masih belum bisa, karena terlalu riskan. Dan masih menunggu situasi aman,” pungkasnya.
(*King)

Editorial: Solikin.gy

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *