Polsek Banyuresmi Polres Garut Bantu Penyebrangan Anak Sekolah dan Warga

Garut, tribuntipikor.com

Musibah bencana Banjir di Kabupaten Garut pada Jum’at (15/7) lalu memasuki hari ketujuh. Banjir tersebut mengakibatkan beberapa Infrastruktur rusak, seperti salah satunya akses Jembatan yang berada di Kampung Tegal Kalapa, Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, dimana jembatan yang biasa dilewati warga dan anak sekolah itu rusak diterjang Banjir.

Saat ini TNI-POLRI bersama unsur lainnya membantu anak-anak sekolah maupun warga menyebrang dengan menggunakan Perahu Karet, dan Jembatan itu merupakan akses jalan yang menghubungkan ke lokasi dimana anak-anak bersekolah dan aktivitas Warga.

Dan agar tidak menghambat aktivitas sehari-hari, Polsek Banyuresmi Polres Garut membantu menyebrangkan anak-anak sekolah dan warga berangkat maupun pulang dari kampung pananggungan kelurahan lengkong jaya, Kecamatan Karang pawitan menuju Kampung Tegal Kalapa, Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi.

” Kami selalu standby di lokasi tersebut, untuk membantu menyebrangkan anak-anak sekolah maupun warga ke tempat aktivitasnya, dari mulai berangkat, hingga pulang kembali.” ungkap Kapolsek Banyuresmi Kompol Supian BJ. Jum’at (22/7/2022).

Petugas yang membantu penyebaran yakni Petugas piket polsek Banyuresmi, Babinmas dan Babinsa desa Sukasenang, Kanit Propam Polsek Banyuresmi, Anggota Satpol Airud polres Garut, Anggota Dalmas Polres Garut, Anggota TNI dari yon Zipur3 , dan BPBD dan Relawan Kabupaten Garut.

” Mudah-mudahan Jembatan cepat segera diperbaiki, karena merupakan akses jalan yang sangat Vital untuk aktivitas keseharian warga.”, tandasnya.

(Wawan S)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *