Kapolsek Cantigi Polres Indramayu Terjun Langsung ke Lapangan Dampingi Nakes Lakukan Vaksinasi Door to Door

POLRESINDRAMAYU, tribuntipikor.com

Kepolisian Sektor Cantigi jajaran Polres Indramayu Polda Jabar berupaya memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat. Terutama menyasar lansia dan warga yang belum menjalani vaksinasi dengan cara door-to-door menyambangi setiap rumah.

Kapolsek Cantigi, Iptu Ian Hernawan mewakili Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif menyampaikan, untuk pelaksanaan vaksinasi kali ini dijalankan secara door to door. kami bersama Satgas Covid-19 Kecamatan Cantigi mendampingi tenaga kesehatan mendatangi satu per satu rumah warga di wilayah kecamatan Cantigi, kabupaten Indramayu yang menjadi sasaran vaksinasi, ujarnya.

Lanjut Kapolsek menjelaskan, dalam pelaksnaan vaksinasi door-to-door tersebut para vaksinator didampingi Personil TNI – Polri dan pemerintah desa setempat.

“Kegiatan vaksinasi door-to-door tersebut dalam rangka meningkatkan jumlah partisipasi masyarakat dalam vaksinasi sehingga diharapkan cepat membentuk herd immunity,” terang Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi, Rabu (23/3/2022).

Di samping itu, dengan vaksinasi door-to-door itu bisa memberikan kemudahan bagi masyarakat berkebutuhan khusus dalam memperoleh vaksin Covid-19. Menurutnya, hal itu cukup efektif karenda dapat menjangkau keluarga yang belum mempunyai akses vaksin selama ini. Khususnya para lansia dan penyandang disabilitas. Ujar Kapolsek Cantigi, Iptu Ian Hernawan.(INDRA JAYA)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *