KEPALA DESA CUPUNAGARA DAN KEPALA DESA PAKUHAJI KECAMATAN CISALAK DILANTIK BUPATI SUBANG

Subang, tribuntipikor.com

Rabu 09-02-2022, Berlokasi di Halaman Rumah peninggalan Belanda atau biasa disebut masyarakat sekitar Rumah Belanda yang berada di Desa Cupunagara Kecamatan Cisalak Kabupaten Subang, Bupati Subang H. RUHIMAT Melantik dan mengambil Sumpah Jabatan Dua calon Kepala Desa terpilih, Wahidin Hidayat sebagai Kepala Desa Cupunagara dan Asep Komarudin Kepala Desa Pakuhaji, untuk masa jabatan 2022 – 2028.

H.Ruhimat dalam pelantikan Kepala Desa didampingi Asep Nuroni Sekda Kabupaten Subang, AKBP Sumarni Kapolres Subang, Dandim 0506 Subang, H. Rahmat Asda satu,Tatang Komara Kepala Dinas Pendidikan Subang Sekdis Kasatpol PP, Kepala BPBD, Nenden Kadis Pertanian Subang, Kepala Dinas Perhubungan, Dr. Nunung Asda dua, Dadan Dwiyana Kadispemdes Subang, Hendra Boeing Anggota DPRD. Ketua penggerak PKK Subang.
Serta Pelantikan disaksikan oleh Muspika Kecamatan Cisalak, E. Zaithon Thowi Ansari, AP.,M.Si Camat Cisalak, Kapolsek bersama Anggota, Danramil Cisalak/Tanjungsiang bersama Anggota, Para Kepala UPTD Kec.Cisalak, Kepala KUA Kec. Cisalak, Para Kepala Desa SE Kecamatan Cisalak dan Tokoh masyarakat.

Camat Cisalak E. Zaithon dalam pidato sambutannya melaporkan kegiatan Program Pemerintah terkait Vaksinasi untuk pencegahan penularan Virus Corona yang dilaksanakan di Kecamatan Cisalak secara keseluruhan sudah mencapai 84 persen.
Pelantikan Kepala Desa yang dilaksanakan hari ini oleh Bupati Subang, adalah merupakan wujud dari Pilkades serentak yang dilaksanakan 19 Desember 2021.
Camat Cisalak mengakhiri sambutannya dengan pantun ;
“Beli buku di kota Sabang
Mengantri panjang di bandara
Mengaku orang Subang
Wujudkan Subang Jawara”

Sementara Asep Komarudin yang akrab dipanggil Asep Okay selaku Kepala Desa Pakuhaji yang baru dilantik mengutarakan” Ucapan terimakasih kepada Kang Jimat atas baju seragam beserta perlengkapan dan Saya untuk yang ketiga kalinya sebagai Kepala Desa Pakuhaji akan selalu bersinergi dengan Pemerintahan Kepemimpinan Jimat Akur.
Ucapan terimakasih juga Saya sampaikan buat Kapolres Subang beserta jajarannya, Dandim 0506 Subang bersama Anggota, yang telah mengawal dari awal suksesnya kelancaran pesta Demokrasi Pilkades serentak sampai pelaksanaan Pelantikan, ini semua atas kesigapan para petugas di lapangan.”

Asep Okay melanjutkan, “Setelah Saya mendapat kepercayaan dari masyarakat desa Pakuhaji, untuk memimpin desa Pakuhaji yang ketiga kalinya, semoga Saya dapat memperbaiki segala kekurangan selama 12 Tahun kebelakang, dan Saya mengajak kepada masyarakat desa Pakuhaji untuk kembali bersama sama mendukung dan menjalankan program Pemerintah kearah lebih maju lagi dari sekarang” Ujar Asep Okay dalam pidato Sambutannya.

Wahidin Hidayat sebagai Kepala Desa Cupunagara yang kedua kali menyampaikan pidato sambutannya tidak jauh beda dengan yang disampaikan oleh Kepala Desa Pakuhaji.
Hanya ada tambahan dari Wahidin, berharap Kang Jimat bisa melanjutkan dua periode, agar bisa melanjutkan programnya ke desa Cupunagara sebagai desa percontohan di Kabupaten Subang.

Kabupaten Subang kasus Covid 19 kembali mengalami kenaikan lagi,. Dalam acara pelantikan Kepala Desa disiarkan secara Jum meeting untuk menghindari berkerumun masa, mengingat serangan Covid gelombang ketiga yang di sebut Omicron.

Dalam sambutannya H. RUHIMAT berpesan kepada warga masyarakat yang belum di Vaksinasi agar melaksanakan dan mengikuti program vaksinasi demi mencegah penularan wabah yang sangat menakutkan dan agar Pandemi Covid segera berakhir di Negri ini. Karena selama 2 Tahun Kita dilanda Covid, program pembangunan terganggu, khususnya di Kabupaten Subang tidak berjalan maksimal.

Sementara Amanat untuk Kepala Desa yang baru dilantik, Bupati Subang menyampaikan agar Kepala Desa bisa menjalankan amanah dari masyarakat dengan baik dan jujur, jauhi urusan dengan APH. Amankan Dana Desa. Lanjutkan pembangunan bersama sama dengan warga saling dukung dalam menjalankan program Pemerintah.”
Pungkas H. RUHIMAT.

(Kang.Oo.S)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *