Subang, tribuntipikor.com
27/11/2021, Jawa Barat memang istimewa dengan sajian wisata yang tiada habisnya, mulai dari wisata alam, sejarah, budaya hingga kuliner khasnya senantiasa menakjubkan wisatawan yang berkunjung.
Salah satu kabupaten kota di Jawa Barat yang menjadi pusat destinasi wisata yaitu Subang.
Seiring dengan program pemerintah saat ini dalam menormalkan Perekonomian setelahnya terkena dampak pandemi COVID 19. Pemerintah proaktif mendorong Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dan yang paling strategis di sektor pariwisata yang dianggap jadi kunci pemulihan ekonomi.
Hari Sabtu 27 November 2021, Bupati Subang H. Ruhimat kembali meresmikan salah satu tempat wisata alam yang berlokasi di Desa Rancamanggung Kecamatan Tanjungsiang Subang.
Bukit Dewi Manggung yang punya panorama alam yang tidak kalah menarik dengan wisata Bukit Pamoyanan di Kecamatan Tanjungsiang.
Bukit Dewi Manggung dengan luas tanah 15 Hektar milik lahan masyarakat, yang sebelumnya berupa lahan pertanian biasa, kini di sulap menjadi lokasi wisata alam yang luar biasa indahnya, Kang Jimat meresmikannya dengan memukul lisung alat tumbuk padi (tutunggulan) budaya adat sunda, sesuai dengan tema “Soft Opening Panen Huma Dewi Manggung.”
Lokasi wisata alam Dewi Manggung desa Rancamanggung telah resmi di buka untuk umum. Ucapan selamat di tujukan kepada Penggerak Wisata Dewi Manggung Soft Oening diantaranya datang dari Jhon Sina Mail, PT. Bank Mandiri (Persero) TBK Branch Subang Tanjungsiang, Ester Sutrisno Putri, BNI Kecamatan Merauke dan
PT. Sayap Mas Utama/Wingsfood Subang.
Kang Udan Ketua Pokdarwis salah seorang penggerak dan juga selaku manajer Wisata Bukit Dewi Manggung mengatakan dalam sambutan panitia” Ini merupakan salah satu kepedulian terhadap Subang, wujud dari hasil ngopi bareng bersama Mentri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dan pak Bupati, ini merupakan langkah awal untuk membuktikan adanya pergerakan dalam memajukan kepariwisataan di Kabupaten Subang.” Sambutan ketua panitia acara.
Dari bidang kepariwisataan yang di wakili oleh BPW (Biro Perjalanan Wisata) mengatakan Presiden Jokowi sangat konsen di bidang pariwisata di seluruh Provinsi, tempat wisata mendapat perhatian dari Presiden. Mewakili Mentri Pariwisata, mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi atas semangat ketua Pokdarwis atas dibukanya lokasi wisata Bukit Dewi Manggung.
Menjawab pertanyaan awak media terkait Wisata Bukit Manggung selesai acara, Bupati Subang yang akrab dipanggil Kang Jimat sangat mengapresiasi terhadap di bukanya lokasi wisata Bukit Dewl Manggung, terutama mengucapkan terimakasih kepada Pak H. Yusup yang telah mengsufot dan mempelopori keberadaan wisata Dewi Manggung, tinggal kesiapan seluruh warga bisa menerima menjadi daerah pariwisata di wilayah Kabupaten Subang, bagaimana agar bisa membahagiakan pengunjung ke lokasi wisata ini.
Acara pembukaan wisata Bukit Dewi Manggung “Soft Opening” digelar Tiga hari dimulai Hari Jumat 26 November dengan acara syukuran berupa potong tumpeng serta kegiatan perlombaan dan di hibur dengan berbagai kesenian yang ada di Kecamatan Tanjungsiang. Acara berakhir Minggu 28 November, selama Pembukaan pengunjung tidak di pungut tiket masuk.
(Oo.S)