Hengki Kumbara Ketua Woodball Banyuasin Mundur, Ada Apa?

Banyuasin, tribuntipikor.com

Berakhirnya pertandingan cabang olahraga (Cabor) woodball pekan olahraga provinsi (porprov) XIII Oku raya dari tanggal 21-27 November 2021 di lapangan Madya Kemiling Baturaja, insan olahraga bumi sedulang setudung di terpa kabar tidak sedap dimana ketua Woodball Banyuasin menyatakan mengundurkan dari sebagai ketua cabor woodball pasca perhelatan Porprov Sumsel ke XIII di Oku Raya

Dimana ketika semua orang merayakan kemenangan dan hasil manis, tidak bagi Hengki Kumbara. pasalnya, Hengki menyatakan mundur dari jabatan Ketua Umum Cabor Wood Ball Kabupaten Banyuasin setelah tidak mencapai target medali yang diharapkan, dirinya menegaskan bahwa komitmen dalam mencetak prestasi baginya harga mati.

“Setelah pertandingan kemarin dan hasilnya telah didapat, saya nyatakan mundur sebagai Ketua Umum Cabor Wood Ball Kabupaten Banyuasin, saya komitmen karena saya tidak mencapai target yang sebelumnya kami impikan,”Ucapnya ketika menghubungi media ini, Sabtu. 27/11/21.

Dirinya menjelaskan, Wood Ball Kabupaten Banyuasin menargetkan 3 Medali emas di Porprov OKU Raya 2021 ini, namun hal tersebut tidak didapatkan olehnya setelah dikalahkan oleh Kabupaten lain.

“Target kita 3 Emas, namun yang kita dapat hanya 2 emas 4 Perak dan 4 Perunggu, jadi dari hasil ini saya nyatakan tidak lagi ada kaitan dengan Wood Ball Kabupaten Banyuasin dan nanti surat resmi akan menyusul,”tegasnya.

Sementara itu Sekretaris Umum (Sekum) Woodball Sumsel Ali Hanafi, M.Pd, selaku sekum Woodball Sumsel mendengar kabar Ketua Woodball Banyuasin mengundurkan diri sangat terkejut, karena dari segi prestasi woodball banyuasin cukup berhasil dengan torehan dua medali emas pada porprov kali ini.
“Namun saya sebagai sahabatnya melihat keputusannya untuk mundur sebagai ketua Woodball Banyuasin tersirat kekecewaan yang sangat besar atas pembinaan olahraga di Banyuasin,” ungkapnya.

Jhoni

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *