Pisah Sambut Kasi Datun Oleh Kajari Dumai Berjalan Dengan Lancar

Dumai, tribuntipikor.com

Pelantikan dan serah terima jabatan Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (DATUN) Kejaksaan Negeri Dumai, dari Herlambang Saputro, S.H. M.H. kepada Immanuel Tarigan, S.H. M.H. di gelar di kantor Kejaksaan Negeri Dumai, pada Selasa 21September 2021 oleh Kepala Kejaksaan Negeri Dumai Dr.Khairul Anwar, S.H. M.H. Rabu, (22/9/2021).

Sebuah tugas dan perpindahan salah satu mekanisme dalam menjalani sebuah pekerjaan atau profesi, Apalagi selaku Abdi Negara seperti PNS, Aparatur Negara atau Instansi terkait yang memang semesti harus berpindah tugas, harus di jalani dan laksanakan perintah.

“Siapapun itu orang dan penggantinya untuk di Kasi Datun Kejari Dumai, harapannya kita harus bisa saling menjaga silaturahmi, saling sinergi, saling menghormati, Amanah dan menjalankan tugas dengan baik dan benar,” tutur Kajari.

Kasi Datun sebelumnya Herlambang Saputro, S.H. M.H.pindah Tugas Ke Kejati Riau, sedangkan Kasi Datun yang baru Immanuel Tarigan, SH. M.H. sebelumnya bertugas di Kejari Kabupaten Bengkalis selaku Kepala Seksi Pidana Umum(Pidum).

“Perpindahan dalam mengemban dan menjalankan tugas negara sudah merupakan resiko dan tanggung jawab kami selaku Abdi Negara”, ujar Immanuel.

Intinya dimanapun kita ditugaskan dan jabatannya harus kita jalani serta laksanakan dengan tupoksi sebagai penegak hukum, sabar dan amanah serta mengikuri koridornya terangnya menambahkan.

Dan kami keluarga besar Kejaksaan Negeri Dumai mengucapkan Selamat bertugas di tempat yang baru untuk Bapak Herlambang Saputro, S.H. M.H dan selamat datang serta bertugas di Kejaksaan Negeri Dumai Kepada Bapak Immanuel Tarigan, S.H. M.H semoga dengan saling sinergi kita bisa menjalankan tugas dan menjadikan Kejari Dumai Lebih baik lagi imbuh Devitra Romiza, S.H. M.H. selaku Kasi Intelijen Kejari Dumai menambahkan.

Pelantikan dan sertijab berjalan dengan khidmat, lancar dan sukses dengan tetap mengikuti protokol kesehatan. Disaat Sesi berikan cendera mata dan salam salaman sesama anggota dan jajaran tampak rasa haru, bukti sebagai betapa dekat dan kekeluargaannya jajaran Kejari Dumai antara kepala, staf, jajaran, honor dan Kamdal (Keamanan Dalam) serta awak media.*** (ROSA R. GULTOM)

Pos terkait