PMI Way Kanan Gelar penyemrotan di Lingkungan Perkantoran Pemkab.

Way Kanan, tribuntipikor.com

Palang Merah Indonesia Kabupaten Way Kanan terus melakukan percepatan penanganna Pandemi Covid-19 di daerah zona merah berkoordinasi dengan Tim Gugus Tugas Covid 19 Kabupaten.

Atas permintaan dari berbagai Instansi dan Kantor yang ada di komplek perkantoran Pemkab Way Kanan , PMI melakukan penyemprotan di setiap ruangan dan tempat kerja masing-masing.

Berawal di UPTD pengelolaan pendapatan wilayah 10 Samsat Blambangan Umpu yang dilanjutkan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, dan Dinas Kominfo.

Kagiatan berjalan lancar yang disambut baik oleh Kepala Dinas Kominfo Drs Ahmad Ganta, mengucapkan terima kasih atas partisipasi PMI Way Kanan yang telah melakukan penyemprotan di Dinas Kominfo.

” kami haturkan banyak terima kasih kepada PMI Way Kanan yang telah melaksanakan bhakti sosial penyemrotan di Dinas Kominfo Way Kanan.” Ujar Drs Achmad Ganta.

Hal serupa juga di ucapkan oleh Kadis PMK Ixuan Achmadi.S.Sos .
” Terima kasih kami ucapkan kepada PMI Way Kanan atas penyemrotan di kantor kami.” Ujar nya.

” Semoga Virus Corona ini cepat segera berakhir sehingga kita dapak melaksanakan kegiatan keseharian seperti dahulu .” Tambah Ixuan Achmadi.

Sememtara itu sekretaris PMI Way Kanan Yoni Aliestiadi menambahkan bahwa kegiatan penyemrotan ini adalah agenda bhakti sosial Palang Merah untuk masyrakat terutama masyarakat yang ada di zona merah.

” kalau ada masyarakat atau instansi yang akan disemprot ruangan atau pun rumah nya silakan datang ke kantor PMI Way Kanan yang beralamatkan di Komplek Perkantoran Pemda .” Pungkas Yoni Aliestiadi. (Ys)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *