Kecamatan Arcamanik Kembali Menjadi Kecamatan Dengan Kasus Covid-19 Tertinggi

Bandung, tribuntipikor.com

Petugas Public Safety Center (PSC) 119 Bandung Emergency Service saat melayani masyarakat dalam penanggulangan Covid-19 di Gedung PSC 119, Jalan Cipaganti, Kota Bandung, Selasa 22 Juni 2021. Pihak PSC 119 mencatat, terhitung per 20 Juni 2021 telah melayani sebanyak 1.059 penanganan atau sekitar 10 penanganan kasus Covid-19 per hari untuk wilayah Kota Bandung. Saat ini kasus positif Covid-19 di Kota bandung terus meningkat. Arcamanik kembali menjadi kecamatan dengan kasus Covid-19 tertinggi.
Merujuk situs covid19.bandung.go.id, diakses Rabu, 23 Juni 2021 pukul 10.59 WIB, tercatat Arcamanik memiliki 150 kasus aktif. Sementara Bojongloa Kaler dan Cibeunying Kidul menyusul dengan masing-masing 139 dan 120 kasus aktif.
Di tingkat kelurahan, Cipamokolan dan Antapani Kidul memiliki kasus terbanyak dengan masing-masing 73 dan 70 kasus.
Kasus positif aktif adalah kasus positif Covid-19 terkonfirmasi yang saat ini sedang menjalani perawatan berupa isolasi. Isolasi bisa dilakukan di rumah sakit, hotel, atau juga rumah. Kasus positif aktif berakhir ketika pasien dinyatakan sembuh atau meninggal dunia.
Jumlah kasus positif aktif, sebagaimana juga jumlah kasus lain terkait pandemi Covid-19, merupakan data yang bersifat dinamis. Perubahan terjadi setiap hari sesuai dengan tindakan penanganan yang dilakukan di lapangan.
Secara keseluruhan, data Kota Bandung per Rabu, 23 Juni 2021 meunjukkan jumlah total kasus positif Covid-19 sebanyak 22.525 yang terdiri dari 1.876 kasus aktif, 20.271 kasus sembuh, serta 378 kasus meninggal dunia.
Kasus Covid-19 Kota Bandung Melonjak
Rencana PPKM Kota Bandung
Tercatat ada penambahan 177 kasus positif aktif dibandingkan data yang disajikan sebelumnya. Sementara kasus sembuh bertambah 52 dan kasus meninggal bertambah.
10 Kecamatan Terbanyak kasus Covid-19
Berikut daftar 10 kecamatan di Kota Bandung dengan jumlah kasus positif aktif Covid-19 terbanyak per Rabu, 23 Juni 2021:
Arcamanik 150 kasus positif aktif
Bojongloa Kaler 139 kasus
Cibeunying Kidul 120 kasus
Rancasari 117 kasus
Antapani 105 kasus
Gedebage 102 kasus
Batununggal 98 kasus
Babakan Ciparay 95 kasus
Bandung Kulon 89 kasus
Cibiru 85 kasus
10 kelurahan dengan kasus tertinggi
Berikut daftar 10 kelurahan di Kota Bandung dengan jumlah kasus positif aktif Covid-19 terbanyak per Rabu, 23 Juni 2021:

Kasus Covid-19 Di Kota Bandung Meningkat
Butuh Waktu Inkubasi, Dinkes Belum Temukan Ada Klaster Pilkada
Penularan Covid-19 Melonjak Akibat Tidak Disiplin 3M
Ciamokolan 73 kasus positif aktif
Antapani Kidul 70 kasus
Jamika 69 kasus
Cisaranten Kulon 65 kasus
Sukamiskin 50 kasus
Gumuruh 47 kasus
Kopo 46 kasus
Cisaranten Kidul 40 kasus
Manjahlega 37 kasus
Margahayu Utara 36 kasus
(Budi)

Pos terkait