MARAKNYA SALES LPG MEMBUAT RISIH IBU- IBU SAAT DI MINTA DATA KTP

Sekemirung, tribuntipikor.com

Rabu tanggal 26 mei 2021 Rumah warga sekemirung didatangi oleh petugas keliling yang mengatakan dari pihak LPG dan sedang memberikan penyuluhan dari rumah ke rumah untuk memeriksa apakah masyarakat sudah paham dan menerapkan penggunaan LPG dengan benar atau tidak.

Pengakuan salah satu warga pada saat itu mempersilakan masuk petugas LPG, petugas adalah pria dan wanita dengan pakaian rapi. Setelah warga ajak masuk ke dapur, ia pun langsung memeriksa tabung gas, kabel/ selang LPG, dan kompor gasnya sekalian.

Salah satu warga hanya manggut-manggut mendapat penjelasan darinya tentang tips aman penggunaan tabung gas LPG tersebut.

Sebelum pergi si petugas seperti agak kecewa terhadap warga karena tidak mau mengisi data untuk mengganti regulator dan selang LPG.
                 
Setelah dikonfirmasi kepada Bapak Umar beliau mengatakan, benar adanya Petugas/ sales LPG datang untuk minta ijin memberikan promo terhadap masyarakat.
Pak Umar sendiri menghimbau kepada petugas LPG untuk tidak memaksa kepada masyarakat untuk membeli prodaknya, kalau masyarakat tidak mau membeli jangan ada paksaan.

Dengan Sales menakut-nakuti pemilik rumah akan bahaya kebakaran akibat ledakan tabung gas jika tidak menggunakan regulator dan selang LPG dari prodak LPG , jadi akhirnya beli ini dengan harga ratusan ribu rupiah / lebih mahal …

Hasil tim investigasi konfirmasi terhadap pimpinan PT.ANUGRAH BERKAH GLOBAL mengenai karyawan yang dilapangan beliau siap untuk menata lagi dan memberi pembekalalan untuk memberikan pelayanan terhadap masyarakat,”ujarnya.”

TIPS dari Kami saat di datangi Sales …

Jika masyarakat memiliki waktu untuk berbincang dengan sales, tidak ada salahnya untuk mengijinkan mereka masuk ke dapur dan biarkan sekali-kali memeriksa keadaan instalasi gas LPG kalian, bisa jadi memang perlu ada pembenahan yang benar.

kalaupun pada akhirnya masyarakat mengeluarkan uang, setidaknya toh juga bagi-bagi rizki dengan mereka yang mau bersusah payah berjalan jauh untuk mencari nafkah.

Uang tersebut juga memang untuk membayar jasa atau produk mereka itupun jika masyarakat tertarik untuk membelinya.

Perhatikan keamanan dan pastikan ada orang lain di rumah saat ada petugas yang masuk demi menjaga dari orang yang jahat / hal lain yang tidak diinginkan.

Bila masyarakat tidak mau menerima mereka masuk ke rumah, maka tolaklah dengan halus, semisal bilang kalau sudah ada yang mendatangi dan sudah di periksa atau alasan lainnya

Jangan menunjukkan wajah tidak senang / benci agar tidak melukai perasaan sales,Sales juga manusia …
(Aby)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *