SDN 150 Gatot Subroto Kota Bandung Merupakan SDN Berprestasi Dan Memiliki Visi dan Misi Sangat Peduli Demi Peningkatan Kualitas Siswa Didik

Bandung, tribuntipikor.com

SDN Gatot Subroto, Jl. Yudha Wastu Pramuka IV Bandung 40121, merupakan SDN yang memiliki Visi dan Misi yang sangat menunjang kemajuan siswa didik.
Visi :
Menjadikan peserta didik yang bertaqwa, sehat, pintar, mandiri dan terampil berkarya.”
Misi :
a. Menyiapkan siswa yang selalu bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan membekali siswa ilmu agama.
b. Membekali ilmu pengetahuan untuk bisa berkembang guna hidup dan kehidupan.
c. Melatih agar bisa meraih nilai dan berprestasi sesuai yang diharapkan.
d. Mempersiapkan diri untuk selalu melakukan pembiasan perbuatan yang benar, tidak membenarkan kebiasaan.
e. Membekali siswa dengan melatih siswa berbagai keterampilan agar dapat terampil dan berkarya.
f. Membiasakan siswa berbuat baik, disiplin sesuai dengan koridor agama masing-masing.
Disamping dengan Visi dan Misi yang menunjang pendidikan,
Pelataran SDN 150 Gatot Subroto Kota Bandung sangat terasa nyaman, mata kita akan langsung disuguhi taman dengan kolam yang dibentuk relief tebing. Menambah suasana semakin tentram. Begitupun ketika menengok ke arah selatan terlihat Mushola dengan model “tajuk” di perkampungan yang bersih dan asri.
Kalau bicara prestasi sekolah kami terbilang banyak,” ungkap Dra. Hj. Mimin Maryani, M.MPd, Kepala SDN 150 Gatot Subroto Kota Bandung.
Memang tidak pelak lagi dan sangat wajar, kalau SDN 150 Gatot Subroto ini kerap meraih prestasi.
Selain meraih Adhiwiyata, dalam seni tradisi Sunda juga kerap meraih prestasi mulai dari Pupuh, Angklung dan masih banyak lagi. Begitupun dengan Kaulinan Urang Lembur dan Literasi yang turut mendukung program Bandung Masagi.
Semua yang di canangkan oleh pemerintah dan Disdik,” jelas Hj. Mimin Maryani.

Strategi, Sasaran Dam Target SDN Gatot Subroto

a. Meningkatkan kualitas pendidikan dengan menyediakan perpustakaan.
b. Memperhatikan bakat dan minat siswa untuk memberikan motifasi secara individu dalam intonasi membaca.
c. Mengupayakan pengembangan muatan lokal.
d. Meningkatkan SDM guru yang professional melalui penataran, pelatihan dan KKG.
e. Menjalin hubungan yang harmonis antara Kepala Sekolah, Guru, Siswa, Orang Tua dan Masyarakat.
f. Meningkatkan proses belajar non akademik melaui Olahraga, Kesenian dan Muatan Lokal.
g. Meningkatkan manajemen penyelenggaraan Sekolah.
h. Meningkatkan kenyamanan situasi belajar dan kedisiplinan.
Sasaran Dan Target
Terciptanya kemampuan peserta didik untuk memiliki berkemampuan hidup, mengaktualisasikan dirinya secara maksimal, pengendalian dalam bersikap dan berperilaku yang ditunjang prestasi akademis yang optimal sehingga semua lulusan mampu diserap sekolah-sekolah SLTP sesuai dengan minatnya.

Selain itu tenaga kependidikan di Sekolah Dasar Negeri Gatot Subroto mampu menciptakan keunggulan-keunggulan dan kepeloporan sebagai masyarakat belajar, dan Komite Sekolah sebagai mitra dalam mendukung penyelenggaraan pendidikan. Sehingga terciptanya citra sebagai sekolah unggulan di masyarakat dengan tingkat pengaduan (complain) yang relative rendah.
Tujuan yang hendak dicapai dari proses pembelajaran di SD Negeri Gatot Subroto adalah sebagai berikut ini :

  1. Terwujudnya anak yang sehat rohani dan jasmani serta berakhlak mulia.
  2. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan yang sesuai dengan bakat dan minat peserta didik yang berperilaku benar.
  3. Mengembangkan kepribadian manusia yang kreratif, inovatif, produktif dan kompetitif bagi peserta didik.
  4. Mempersiapkan peserta didik untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dengan nilai yang lebih baik. (Iwan nt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *