Nasib, Karyawan – Karyawati BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri di Duga Sudah Dua Bulan Hanya di Bayar Gaji Separuh

Nasib, Karyawan – Karyawati BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri di Duga Sudah Dua Bulan Hanya di Bayar Gaji Separuh
Nasib, Karyawan – Karyawati BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri di Duga Sudah Dua Bulan Hanya di Bayar Gaji Separuh

Dumai, tribuntipikor.com

Miris beginilah nasib karyawan dan karyawati Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Pelabuhan Dumai Berseri kota Dumai ditengah pandemi Covid-19 di duga sudah dua bulan gajinya hanya dibayar separuh saja, Rabu (25/11).

Tidak tahu apa yang sudah terjadi dengan keuangan BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri, apakah (BUMD) PT Pelabuhan Dumai Berseri mengalami bangkrut.

Menurut informasi yang didapat awak media hampir semua mengeluh karyawan dan karyawati (BUMD) PT Pelabuhan Dumai Berseri akibat kesejahteraan ekonomi nya terpuruk akibat gaji yang hanya dibayar separuh.

Dari infestigasi awak media dilapangan, usaha unit bongkar muat semen padang berjalan lancar di Lubuk Gaung Kecamatan Sungai Sembilan.

Begitupun usaha parkir di KID Pelintung Kecamatan Medang Kampai, di Terminal Pelabuhan Bandar Sri Junjungan bahkan dua kutipan tiket masuk terminal dan tiket masuk pelabuhan berjalan kontan setiap hari, ditambah kerjasama penjualan tiket bus dan travel kerjasama dengan Primkopal Lanal Dumai.

Terbaru BUMD PT. Pelabuhan Dumai Berseri sebagai operator terminal pelabuhan domestik bahkan berani melakukan sewa ruangan kepada PT. Krakatau meski gedung tersebut dalam Kerja Sama Operasional (KSO) melibatkan Dishub Dumai.

Belum lagi pendapatan diduga sebesar Rp.2,4 miliar yang beberapa bulan lalu di bayar kontan oleh PT. Pelindo Cabang I Dumai kerjasama bagi hasil penjualan tiket masuk kapal penumpang pelabuhan internasional., sehingga memunculkan pertanyaan awak media, ada apa dengan Direktur BUMD PT. Pelabuhan Dumai Berseri ini.

Sementara, karyawan dan karyawati (BUMD) PT. Pelabuhan Dumai Berseri di duga dibayar separuh gaji dalam dua bulan ini hanya dalam penyampaian lisan, jika sisa gaji akan di bayar entah sampai kapan.

Meski berbagai usaha Badan Usaha Pelabuhan (BUP) berjalan lancar tanpa hambatan, namun tidak demikian dengan gajinya.

Pasalnya, gaji karyawan dan karyawati (BUMD) PT. Pelabuhan Dumai Berseri sudah dua bulan ini hanya dibayar separuh gaji.
Miris sekali nasib karyawan dan karyawati BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri (PDB) di masa pandemi (Covid-19) ini.

Salah seorang warga Dumai yang namanya tidak mau di publikasikan dalam hal ini berkomentar mengatakan, kalau melihat pendapatan BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri sangat lah besar, namun kemana saja keuangan (BUMD) PT Pelabuhan Dumai Berseri sehingga gaji karyawan karyawati tidak terpenuhi full.

Kita minta Pemerintah kota Dumai harus turun menyelidiki apa yang sebenarnya terjadi di (BUMD) PT Pelabuhan Dumai Berseri, ” ungkapan salah seorang warga Dumai yang namanya tidak mau di publikasikan.

Konfirmasi awak media melalui via what,s app seluler Hp 08526560** Dirut (BUMD) PT Pelabuhan Dumai Berseri Nurul Amin terkait nasib karyawan dan karyawati yang gaji nya hanya dibayar separoh, Nurul Amin tidak menjawab dan belum memberi konfirmasi apapun melalui pesan singkat. (Agus Tiar Siahaan)

Pos terkait