PENYALURAN BLT TAHAP III TAHUN 2025 DI DESA CAHAYA MARGA

Ogan Ilir, Sumsel, tribuntipikor.com


Acara pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap III untuk bulan Juli, Agustus, dan September 2025 berlangsung di Desa Cahaya Marga pada Senin, 24 November 2025. Kepala Desa Cahaya Marga, Rudi Hartono, S.I.P., menyampaikan bahwa jumlah penerima bantuan mencapai 25 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan rincian 4 laki-laki dan 21 perempuan.
Sebaran penerima BLT berada di dua dusun, yaitu Dusun I meliputi RT 01 sebanyak 11 KPM dan RT 02 sebanyak 5 KPM, sedangkan Dusun II meliputi RT 03 sebanyak 1 KPM dan RT 04 sebanyak 8 KPM. Seluruh data tersebut disampaikan langsung sesuai hasil pendataan desa.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pemulutan Selatan Robinhud, S.Pd., M.Si.; Kepala Desa Rudi Hartono, S.I.P.; Babinsa Amrullah; Kasi PMD Marius, S.Pd.; Pemerintah Desa Hendri, S.T.; Kaur Umum Dewi Sartika; Kaur Perencanaan Sri Ganti; BPD Lia Tanzila; Kesra Madri; RT 04 Lekat; Kadus 01 Soman; Kadus 2 Ismail; BPD Subandi; LPM Mayor; Kaur Pemerintahan Rusdi; serta P2UKD H. Marzuki. Kehadiran unsur pemerintah dan perangkat desa memastikan kegiatan berjalan tertib dan tepat sasaran.
Salah seorang KPM yang tidak ingin disebutkan namanya menyampaikan rasa syukur atas bantuan yang diterima. “Kami berterima kasih kepada pemerintah yang telah menyalurkan BLT melalui Kepala Desa dan berharap ke depannya bantuan BLT tetap berlanjut,” ujarnya. (Mei Sandra & Gusna)

Pos terkait