Kegiatan Minggu Kasih Polsek Belitang III dalam rangka pengamanan ibadah gereja

Oku timur – Tribun tipikor.

Polri yang merupakan bagian terdepan yang berhubungan dengan masayarakat, tetap rutin mengajak masyarakat membangun Kamtibmas yang kondusif di lingkungan.

Anggota Polsek Belitang III dan Bhabinkamtibmas mengenalkan program-program Polri kepada warga. Salah satu program terobosan untuk lebih menjalin komunikasi dengan warga adalah kegiatan Minggu Kasih.

Anggota Polsek Belitang III melaksanakan pengamanan ibadah gereja serta kegiatan Minggu Kasih bersama warga. Pada kesempatan kali ini warga diajak bersama-sama menjaga Kamtibmas di lingkungan dengan tetap meningkatkan siskamling di lingkungan warga.

Warga diharapkan tidak begitu saja percaya dan tetap tenang dalam menanggapi berita di media sosial yang belum tentu benar.

Kegiatan Minggu Kasih akan terus dilaksanakan di wilayah hukum Polsek Belitang III. Agar warga lebih mudah menyampaikan informasi kepada Polri terutama Polsek Belitang III.(erli ir)

Pos terkait