Jakarta Timur -tribuntipikor online
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melakukan pembinaan kepada seluruh Kantor Pertanahan di lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) BPN Provinsi DKI Jakarta pada Selasa (13/01/2026) bertempat di Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Timur. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya memperkuat kinerja organisasi sekaligus mendorong perbaikan dan peningkatan kualitas layanan pertanahan kepada masyarakat.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Kanwil BPN Provinsi DKI Jakarta, Erry Juliani Pasoreh bersama dengan seluruh pejabat Administrator dan Kepala Kantor Pertanahan se-Provinsi DKI Jakarta. Dalam arahannya, Menteri Nusron Wahid menekankan pentingnya memberikan kepastian Waktu dalam penyelesaian layanan pertanahan kepada masyarakat.
“Tahun 2026 ini pelayanan akan kita evaluasi setiap tiga bulan sekali, harapan kita setiap tiga bulan tidak ada lagi dokumen yang numpuk, jangan kemudian masyarakat mengurus dokumen sertipikat di BPN menanyakan prosesnya sudah sampai mana. Pemohon harus punya kepastian dan kita harus berikan kepastian itu,” ujar Menteri Nusron.
Menteri Nusron juga mengajak seluruh jajaran untuk berkomitmen dalam menghadirkan layanan yang cepat, transparan, dan berkeadilan. Selain itu, pembinaan ini dimanfaatkan sebagai forum evaluasi kinerja Kantor Pertanahan di wilayah DKI Jakarta, sekaligus sarana untuk menyerap masukan dan kendala yang dihadapi di lapangan. Menteri Nusron Wahid berharap hasil pembinaan ini dapat segera ditindaklanjuti dalam bentuk langkah-langkah konkret di masing-masing satuan kerja.
Kepala Kanwil BPN DKI Jakarta, Erry Juliani Pasoreh menegaskan pihaknya akan menindaklanjuti setiap arahan dan masukkan dari Menteri ATR/Kepala BPN terutama dalam penyelesaian berkas layanan pertanahan di DKI Jakarta. Dengan adanya pembinaan ini, Kementerian ATR/BPN berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan pertanahan, khususnya di wilayah strategis seperti DKI Jakarta, demi mendukung kepastian hukum hak atas tanah dan meningkatkan kepercayaan publik.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Direktur Jenderal Survei dan Pemetaan Pertanahan dan Ruang (Dirjen SPPR), Virgo Eresta Jaya; Direktur Jenderal Penetapan Hak dan Pendaftaran Tanah (PHPT), Asnaedi; Staf Khusus Menteri Bidang Komunikasi Strategis dan Kerja Sama Antarlembaga, Muda Saleh; serta sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian ATR/BPN. (AD/Ar)
Subbagian Umum dan Hubungan Masyarakat
Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi DKI Jakarta
X: x.com/KanwilBPNDKIJkt
Instagram: instagram.com/kanwilbpndkijakarta/
Fanpage facebook: facebook.com/atrbpndkijakarta/
Youtube: youtube.com/@kanwilbpndkijakarta
TikTok: tiktok.com/@kanwilbpndkijakarta
Situs: dki.atrbpn.go.id
PPID: ppid.atrbpn.go.id/kantor/wilayah/dki-jakarta
WhatsApp Pengaduan: 0811-1068-0000





