Cilacap, Tribun Tipikor
DPC ( Dewan Pimpinan Cabang ) PDI Perjuangan Kabupaten Cilacap menggelar acara sederhana untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PDI di Kantor DPC PDI Kabupaten Cilacap hari Jumat ( 23/1/2026) . Acara ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan kepada Megawati atas dedikasinya dalam memimpin partai dan bangsa.
Kegiatan ini di hadiri oleh Kader kader PDI Perjuangan , Simpatisan dan juga seluruh Satgas Kabupaten Cilacap.
Dalam acara tersebut, kader PDI Perjuangan di Cilacap berkumpul untuk memberikan ucapan selamat dan doa kepada Megawati.
” Hari ini DPC PDI Perjuangan menyelenggarakan acara Tumpengan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Ketua Umum PDI Perjuangan. Ibu Hajjah Dr. Megawati Sukarno Putri yang ke 79..”
Acara ini di awali dengan kegiatan bersih bersih di sekitar kantor DPC PDI Perjuangan, ada sesuatu yang harus kita benahi mengingat ini banyak sekali yang harus kita benahi. Kegiatan untuk tahun ini di laksanakan secara sederhana., ” kata Arif Junaedi.
Untuk kegiatan yang lain sementara belum karena rangkaian kegiatan ini banyak. Dan kegiatan yang lain mengikuti moment. Hari ini merupakan hari Ulang Tahun , ini yang kita prioritaskan
Megawati Soekarnoputri, yang lahir pada 23 Januari 1947, telah menjadi figur penting dalam politik Indonesia. Beliau menjabat sebagai Presiden Indonesia ke-5 dan saat ini memimpin PDI Perjuangan sebagai Ketua Umum.
Acara HUT Megawati Soekarnoputri di Cilacap diharapkan dapat menjadi
inspirasi bagi kader partai untuk terus berjuang dan bekerja keras dalam mewujudkan cita-cita bangsa.
Harapannya kami Kader kader PDI Perjuangan di kabupaten Cilacap berdoa bersama semoga Ibu Megawati Soekarno Putri selalu di berikan kesehatan , di berikan panjang umur hinnga kami anak anak beliau bisa terus meneladani Ibu Hajjah Megawati Soekarno Putri selalu menjadi inspirasi bagi kami, anak anak beliau terus berjuang melaksanakan instruksi dan juga acara acara Bung Karno berbaur sama rakyat,” tegasnya. ( Haryanti )





