Kolaborasi Relawan Muda Peduli Nusantara, HIPMI Kota Palembang, dan Gramedia World Palembang Burlian

TribunTipikor.com Palembang, Sebagai wujud kepedulian terhadap peningkatan literasi dan penguatan nilai-nilai keislaman di kalangan masyarakat, Relawan Muda Peduli Nusantara (RMPN) bersama Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Palembang dan Gramedia World Palembang Burlian berkolaborasi dalam kegiatan Penyerahan Simbolis Gerakan Berbagi 1000 Iqro, Al-Qur’an, dan Buku Bacaan Islami, yang dilaksanakan pada Minggu, 26 Oktober 2025 di Gramedia World Palembang Burlian.

Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan sosial yang diinisiasi oleh RMPN untuk menyalurkan bantuan berupa Iqro, Al-Qur’an, dan buku bacaan Islami kepada berbagai lembaga penerima manfaat di wilayah Kota Palembang.

Dalam acara penyerahan simbolis ini, turut hadir Founder RMPN Johannes Firano, S.H., S.Kom, Dewan Pembina RMPN Lilan Isnaini, S.H., M.H, Ketua BPC HIPMI Kota Palembang Peby Anggi Pratama, S.H., M.Kn, Ketua RMPN Nadya Fadhilah, S.Sos, serta perwakilan Store Manager Gramedia World Palembang Burlian, anak binaan RMPN, dan sejumlah tamu undangan dari berbagai komunitas serta media partner.

Ketua RMPN, Nadya Fadhilah, S.Sos., dalam laporannya menyampaikan bahwa hingga tanggal 22 Oktober 2025, gerakan ini telah berhasil menghimpun total donasi berupa 1.009 Iqro, 196 Al-Qur’an, 155 buku bacaan Islami, serta uang tunai sebesar Rp13.900.000. Dana tersebut digunakan untuk pembelian tambahan Al-Qur’an, buku bacaan, serta perlengkapan kegiatan seperti goodie bag, banner, dan sertifikat.

“Alhamdulillah, antusiasme masyarakat begitu tinggi. Kami bersyukur karena dari donasi yang terkumpul, kami dapat menyalurkan lebih banyak manfaat kepada lembaga-lembaga yang membutuhkan,” ujar Nadya.

Dalam kegiatan ini, turut hadir delapan lembaga penerima manfaat, yaitu:

TKA Ash-Shaff

TPQ Rumah Yatim Al-Berkah

Anak Binaan RMPN

Panti Asuhan Adelia

Alppind Sumsel

Panti Asuhan Al-Amin

Panti Asuhan Masiun

Rumah Tahfidz Baburrahman

Sisa donasi Iqro, Al-Qur’an, dan buku bacaan Islami akan segera disalurkan langsung ke berbagai titik lembaga penerima manfaat lainnya di Kota Palembang. Dokumentasi kegiatan akan dibagikan melalui kanal media sosial resmi RMPN.

Founder RMPN, Johannes Firano, S.H., S.Kom., menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat dan seluruh pihak yang berkontribusi.

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan semua pihak, terutama HIPMI Kota Palembang dan Gramedia. Semoga kegiatan sosial seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih luas,” ungkap Johannes.

Sementara itu, Ketua HIPMI Kota Palembang, Peby Anggi Pratama, S.H., M.Kn., menyampaikan apresiasinya terhadap kolaborasi yang telah terjalin.

“Kami bangga dapat berkolaborasi dengan RMPN. Kegiatan ini sangat bermanfaat, dikelola dengan amanah, dan menunjukkan semangat kepedulian yang tinggi. Transparansi dan komitmen seperti ini patut menjadi contoh,” ujarnya.

Dukungan juga datang dari pihak Gramedia World Palembang Burlian, yang turut memberikan 50 Al-Qur’an sebagai bentuk partisipasi.

“Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan RMPN dalam kegiatan yang penuh makna ini. Gerakan berbagi ini sejalan dengan semangat Gramedia dalam mendukung peningkatan literasi masyarakat,” ujar perwakilan Gramedia.

Acara penyerahan simbolis ini ditutup dengan doa bersama dan sesi foto, sebagai bentuk rasa syukur atas kelancaran kegiatan. Melalui gerakan ini, diharapkan tumbuh generasi yang cerdas, berilmu, dan berakhlak mulia, serta semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk berbagi dan berbuat kebaikan. Loobay

Pos terkait