Rakornas Dukcapil 2025 Digelar Sederhana Secara Hybrid

Jakarta tribuntipikor.com-

Direktorat Jenderal (Ditjen) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tahun 2025 secara hybrid. Hal itu sesuai kebijakan efisiensi anggaran yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

Kegiatan berlangsung dengan sangat sederhana di Gedung Ditjen Bina Pemerintahan Desa Kemendagri, Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (23/4/2025). Peserta yang hadir langsung dibatasi hanya 80 orang, mengingat kapasitas ruang acara yang terbatas.

“Rakornas Dukcapil Tahun 2025 diselenggarakan secara hybrid (Daring dan Luring) 23-24 April 2025, dengan agenda mengikuti arahan sekaligus pembukaan Rakornas oleh Bapak Menteri Dalam Negeri,” ujar Dirjen Dukcapil Kemendagri Teguh Setyabudi dalam penyampaian Laporan Kegiatan Rakornas.

Lebih lanjut kata Dirjen Teguh, agenda Rakornas lainnya ialah penyerahan Sertifikat ISO 27001:2013 secara simbolik kepada empat Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota oleh Bapak Mendagri, penyampaian materi dari para narasumber dilanjutkan dengan diskusi 23-24 April 2025; dan pembacaan rumusan dan rekomendasi Rakornas dilanjutkan dengan penutupan Rakornas pada 24 April 2025.

“Peserta yang diundang dalam Rakornas Dukcapil sejumlah 2.270 orang, yang terdiri dari: Kepala Dinas dan seluruh Pejabat Administrator dari Dinas yang membidangi Urusan Adminduk Provinsi; dan
Kepala Dinas dan seluruh Pejabat Administrator dari Dinas Dukcapil kabupaten/kota,” ungkap Teguh.

Masih disampaikan Teguh, untuk peserta Rakornas yang hadir langsung atau luring adalah para Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama dan Pejabat Administrator Ditjen Dukcapil, serta para Kepala Dinas Dukcapil Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten; Kabupaten Musi Banyuasin, Tangerang, Bogor, Bekasi, dan Badung; Kota Tangerang, Tangerang Selatan, Depok, Bogor, Bekasi, Banjar, dan Tidore Kepulauan.

“Selain itu, Rakornas Dukcapil ini juga ditayangkan secara online dan live streaming di Youtube, Instagram, dan Tiktok official Ditjen Dukcapil,” papar Teguh.

Dirjen Teguh mengungkapkan, tema Rakornas Dukcapil Tahun 2025 adalah “Data Kependudukan dan IKD Sebagai Fondasi Layanan Publik yang Inklusif dan Pilar Transformasi Digital Nasional”. Ada pun tujuan pelaksanaan Rakornas Dukcapil Tahun 2025 disampaikan Teguh diantaranya menguatkan komitmen dan menyamakan persepsi jajaran Dukcapil pusat dan daerah dalam mendukung data kependudukan dan IKD sebagai fondasi layanan publik yang inklusif dan pilar transformasi digital nasional.

“Selain itu Rakornas bertujuan mendorong upaya percepatan transformasi digital nasional; dan meningkatan kualitas layanan administrasi kependudukan di seluruh Indonesia,” pungkasnya(rizky)

Pos terkait