“Hari Bumi, Pemkab Garut Gelorakan Garut Zero Waste “

Garut,tribuntipikor.com – “

Garut Zero Waste adalah sebuah program atau inisiatif yang bertujuan untuk mengurangi jumlah sampah di Kabupaten Garut dengan menerapkan prinsip-prinsip pengelolaan sampah yang efektif dan berkelanjutan. Berikut beberapa aspek yang mungkin terkait dengan program ini adalah
Bertujuan untuk Mengurangi jumlah sampah yang dihasilkan,
Meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sampah yang baik,
Mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pengelolaan sampah.

Beragam Aksi Mencintai Bumi
Di berbagai penjuru dunia, masyarakat menyambut Hari Bumi dengan aneka aksi nyata. Dari bersih-bersih pantai dan sungai, menanam pohon, mematikan lampu sebagai simbol hemat energi, hingga kampanye luring dan daring tentang lingkungan dan perubahan iklim. Sekolah-sekolah menggagas proyek kreatif daur ulang, komunitas lokal berbagi ilmu soal pengelolaan sampah, dan kota-kota besar mengadakan car free day sebagai bentuk pengurangan emisi. Semua itu panggilan bumi: dia menanti kita sadar dengan bumi yang sudah tua ini.

“Disela Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Sekertaris Daerah (Sekda) Garut Nurdin Yana mengatakan Pemkab Garut, telah menjalankan program “Garut Zero Waste” untuk mengurangi sampah yang menjadi sumber penyakit.

“Ketika sampah berserakan di situ lah potensi-potensi terjadinya virus-virus atau penyakit yang masuk ke situ , sehingga berpengaruh terhadap kesehatan,” katanya, di Garut, Kamis (6/6/2024).

Ia menerangkan, saat ini Pemkab Garut tengah menggencarkan program eco office atau kantor ramah lingkungan yang diharapkan memberikan satu kontribusi positif bagi kesehatan Aparatur Sipil Negara (ASN). Diakui Nurdin, berbagai program yang diinisiasi oleh Pj Bupati telah membawa dampak positif bagi Kabupaten Garut. 

“Sekarang bisa dilihat bagaimana perubahan yang terjadi, awal keberangkatan beliau ke sini kemudian hari ini, kan sudah kelihatan, nah kita juga dimomentumkan hari ini sebagai pemberian apresiasi kepada rekan-rekan SKPD yang melakukan upaya eco office secara optimal, ini bentuk lain yang kita lakukan,” ucapnya.

“Strategi untuk kedepannya adalah
Pengurangan sampah di sumber,
Pengumpulan dan pengolahan sampah yang efektif, Pemanfaatan kembali dan daur ulang sampah, Edukasi dan kampanye kesadaran masyarakat

Manfaat adalah untuk Mengurangi dampak lingkungan negatif dari sampah, Meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Menghemat sumber daya alam.

Implementasi agenda untuk mengurangi sampah adalah, Kerjasama antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta,
Pengembangan infrastruktur pengelolaan sampah yang memadai, Pelatihan dan edukasi bagi masyarakat dan petugas kebersihan.

Dengan implementasi program Garut Zero Waste, diharapkan Kabupaten Garut dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam pengelolaan sampah yang efektif dan berkelanjutan,” ungkap Nurdin Yana. (T.Wirama).

Pos terkait