Bantaeng, tribuntipikor.com
Armahadi (45) salah satu tokoh pemuda dari Kelurahan Pallantikang Kecamatan Bantaeng mengapresiasi dengan adanya program Bantaeng Berbagi. Ia mendapatkan nasi kotak pemberian dari salah seorang anggota polres Bantaeng ketika hendak melintas di rumah jabatan Kapolres Bantaeng
“Terima kasih Pak Kapolres. Kami dapat nasi kotak, program Bantaeng Berbagi dari Polres,” ujarnya.
Dia menyampaikan usai menerima nasi kotak gratis beserta dengan air minumnya. Ia menyebut dengan adanya program Bantaeng Berbagi ini bisa saling berbagi dan merasakan kesulitan masyarakat, sehingga berbagi ini adalah suatu program yang mampu dirasakan manfaatnya oleh masyarakat secara langsung.
Tokoh pemuda asal kabupaten Takalar tersebut berharap pembagian nasi kotak ini bisa terus konsisten, tanpa mengenal waktu tanpa mengenal batas dan terus melakukan kegiatan yang bermanfaat, tandasnya.
Sementara itu Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH, S.I.K, M.Si mengungkapkan disela-sela membagikan nasi kotak bersama Pengurus Bhayangkari Cabang Bantaeng mengatakan program Bantaeng Berbagi ini merupakan salah satu program rutinitas setiap hari Jum’at dari Polres Bantaeng.
“Hari ini kita membagikan nasi kotak sebanyak 585 paket,” ungkap Kapolres.
Tak sampai disitu, Kapolres asal Yogyakarta ini mengutarakan bahwa kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama dengan donatur baik dari internal Polres Bantaeng maupun dari eksternal.
“Donaturnya ada dari Bulukumba, Makassar, Pangkep bahkan ada dari pulau Kalimantan,” ucap Kapolres Bantaeng. Jum’at (6/10)
Pada kesempatan itu Kapolres menjelaskan terkait dilibatkannya anak taman kanak-kanak Kemala Bhayangkari Cabang Bantaeng.
“Dilibatkannya anak-anak dalam kegiatan Bantaeng Berbagi yakni memberikan edukasi sejak dini tentang pentingnya saling berbagi agar kelak bisa menjadi anak yang bermanfaat.
Kapolres berharap kegiatan ini bermanfaat kepada sesama, baik itu yang memberi maupun yang diberi.
“Semoga bermanfaat bagi kita semua dan menjadi amal ibadah” tutupnya.
Diketahui bersama program Bantaeng Berbagi kini memasuki pekan ke 83 dengan membagikan kurang lebih 41.000 dos nasi.(Ucok Haidir )