Pimpinan DPRD dan Sekwan Melepas mantan Kabag Umum yang Kini Menjabat Assda I Pemkab Purwakarta

Purwakarta, tribuntipikor.com

Acara pelepasan pejabat utama (setingkat Kepala Bagian/eselon III A) di lingkungan Sekretariat DPRD Purwakarta selain dihadiri langsung oleh Sekretaris DPRD Purwakarta,Drs.H.Suhandi,M.Si,para pejabat utama lainnya dan seluruh pegawai baik ASN maupun Non ASN di Setwan juga dihadiri oleh Ketua serta Wakil Ketua DPRD setempat,Rabu (10/5/2023).

Pejabat utama dimaksud adalah Rahmat Heriansyah,selama ini yang bersangkutan menduduki jabatan Kepala Bagian Umum di Sekretariat Dewan (Setwan).

Kini,Rahmat Heriansyah mendapat promosi jabatan setelah dirinya lolos seleksi jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dan dilantik oleh Bupati Purwakarta,Anne Ratna Mustika pada tanggal 2 Mei 2023 lalu sebagai Assda I di Pemkab Purwakarta.

“Saya merasa bangga,karena selama memimpin di Sekretariat Dewan ada 3 alumni disini yang sekarang sudah menduduki jabatan eselon II.Mereka adalah pak Rahmat Heriansyah sekarang menjabat Assda I,pak Dicky Darmawan sekarang menjadi staff ahli Bupati (eselon II) dan pak Mohamad Ramdan yang sekarang menjabat Kepala Disporaparbud.Ketiga pejabat itu pernah menjadi pejabat eselon III di Setwan.Alhamdulillah.Saya percaya dengan pengalaman pak Rahmat,beliau mampu mengemban amanah tugas ditempat yang baru.Selamat.”ucap Sekwan Suhandi pada sambutan pelepasan mantan Kabag Umum Rahmat Heriansyah yang kini menduduki jabatan Assda I.

Sementara Assda I,Rahmat Heriansyah dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kerja sama selama dirinya menjadi bagian dari pegawai dilingkungan Sekretariat DPRD,”Ucapan terimakasih kepada pak Sekwan dan semua rekan pegawai di Setwan atas kerjasamanya selama ini.Saya juga mohon maaf bila ada kesalahan dan kekurangan karena sebagai manusia biasa tidak luput dari salah.Untuk itu saya mohon maaf pamit dari sini (Setwan-red),”kata Assda Bidang Pemerintahan Pemkab Purwakarta,Rahmat Heriansyah.

Tampak turut menghadiri acara pe lepasan Rahmat Heriansyah antara lain Ketua DPRD Purwakarta,H.Ahmad Sanusi,SM dan Wakil Ketua DPRD,Sri Fuji Utami.Reporter : Farhan Adi Wibowo.

Pos terkait