Kab.Bekasi, tribuntipikor.com
Dalam rangka meningkatkan semangat beribadah serta menjalin silaturrahmi dengan warga di Bulan Romadhon 1444 H, tahun 2023, Pj.Bupati Bekasi, DR.Dani Ramdhan, beserta Forkopimda lakukan Safari Ramadhan, bertempat di masjid At-Taqwa – Kebalen, pada Rabu (5/4/2023).
Turut Hadir dalam acara para Kepala Dinas, Camat, Lurah dan Kepala Desa, serta para aparatur pemerintahan dari desa/kelurahan, kecamatan serta pemda.
Dalam sambutannya, Camat Babelan, Khoirudin, mengutarakan, pentingnya menjaga silaturrahmi dengan warga apalagi di bulan Romadhon 1444 H.
Pj.Bupati, Dani menyampaikan, “Acara Safari Romadhon SREGEP (Satukan Ritme Gebyar Pelayanan) dengan Motto “Menjadi Pribadi yang Sregep (tekun/rajin) dalam bekerja dan melayani di bulan yang suci” ini selain untuk memperat tali silaturrahmi juga untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat bagi yang ingin membuat KTP, BPJS, rekening Tabungan Bank BJB, serta melibatkan UMKM Kecamatan Babelan”.
Dalam kesempatan terpisah, Lurah Kebalen, Firman Arief Sembada, yang berketempatan Acara Safari Romadhon Forkopimda, mengutarakan, “Kami merasa Bangga karena diberi kepercayaan untuk acara besar yang penuh kebaikan ini. Apalagi Pj.Bupati Bekasi, Sekda serta para Camat sebelum acara dimulai, berkenan untuk datang ke Kelurahan Kebalen, ini merupakan momen yang jarang terjadi”. Tutur Firman.
Dalam acara Safari Romadhon tersebut, Pj.Bupati, Dani juga memberikan santunan bagi anak Yatim piatu, mewakili BPJS untuk memberikan Santunan BPJS Ketenagakerjaan senilai Rp.42 juta, memberikan bantuan wakaf, Rp.10 juta, memberikan KTP sehari Jadi, pemberian Sertifikat tanah, pemberian santunan bagi kaum Renta serta pemberian sembako bagi warga Babelan.
Tampil sebagai M.C Ginanjar (pelawak), sedangkan penceramah, Ust.Kiwil (pelawak).
Dalam acara tersebut, Pj.Bupati juga menampilkan talenta beliau di bidang tarik suara dengan membawakan 2 buah lagu, karya Ungu, diiringi oleh group band DISDUKCAPIL Kab.Bekasi.
Acara berlangsung dengan khidmat dalam suasana penuh kegembiraan, berakhir pada pukul 17.05 W.I.B.
(Rahmat tr-Kabiro)