Ujian Perades Guyangan Trucuk Yang Jurdil

Bojonegoro Jatim, tribuntipikor.com

Dalam Upaya Menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas merupakan suatu upaya untuk membangun lingkungan pemerintahan Desa yang baik dan bersih. Salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah dengan merekrut Calon Perangkat Desa yang berkualitas dan profesional serta berkarakter. Maka dari itu untuk mewujudkannya, Pemerintah Desa Guyangan, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, melakukan perekrutan Calon Perangkat Desa dengan sistem yang terkomputerisasi yaitu sistem Computer Assisted Test atau ( CAT ).

CAT merupakan suatu sistem yang digunakan untuk mempermudah ujian tes berbasis komputer. Dengan menggunakan CAT, pelaksanaan ujian tes dapat dilakukan secara efisien baik dari segi waktu dan materi serta mempersempit kecurangan peserta maupun panitia pelaksana.

Pelaksanaan Ujian tersebut dilaksanakan Pada hari ini Senin, 05 Desember 2022 bertempat SMPN 1 kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro. Pemerintah desa Guyangan melalui panitia pengisian perangkat desa telah melaksanakan kegiatan yang merupakan agenda penting dari seluruh tahapan yang terbentuk yaitu pelaksanaan ujian seleksi pengisian perangkat desa pada formasi jabatan Seksi Pemerintahan,Kaur Perencanaan dan Kepala Dusun.

Adapaun Ujian berlangsung selama 100 menit dimulai dari pukul 08.00 sd 09.40. Pelaksanaan ujian ini benar-benar memuaskan dan sesuai komitmen bersama bahwa dalam pelaksanaan tes Perangkat Desa dilaksanakan secara jurdil serta Transparan. Seperti yang diungkapkan Ketua Panitia Pengisian Perangkat Desa Guyangan Bp Ainur Ridlo bahwasannya untuk hasil ujian ketika selesai, langsung ditampilkan dilayar dan disaksikan oleh peserta juga untuk umum dan awak media sendiri diberi kebebasan untuk mempublikasikan.

Tes CAT (Computer Assisted Test ) ini secara teknis berbeda dengan tes manual. Kelebihan sistem CAT, setelah peserta menyelesaikan ujian, nilai otomatis akan muncul karena penilaian secara sistem. Sehingga proses penilaian lebih cepat dan tidak banyak memakan waktu dan jurdil. (Wy)

Reporter: Suyati
Editorial: Solikin.gy

Pos terkait