Bantaeng, tribuntipikor.com
Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dari gangguan Kamtibmas seperti miras, senjata tajam, Busur, Obat-obatan terlarang dan Narkoba Polres Bantaeng bersama Jajaran Polsek melaksanakan Operasi Cipta Kondisi ( Ops Cipkon ). Miinggu ( 4/12/2022 pukul 21.00 wita )
Operasi cipta Kondisi dilaksanakan di berbagai titik yang dianggap rawan dalam wilayah Kab Bantaeng.
Kabag Ops Polres Bantaeng Kompol Aswar Anas, S.Sos memimpin langsung Operasi cipta kondisi dan dihadiri Kapolsek Bissappu Iptu Amiruddin Conde.
Sebanyak 71 orang Personel Polres Bantaeng dilibatkan dan merupakan gabungan satuan fungsi dan Polsek.
Kegiatan ops cipkon ini dalam rangka menyambut hari Jadi Bantaeng yang Ke- 768 tahun dengan menyasar para pelaku miras, Busur, dan obat-obat terlarang di tempat – tempat yang dianggap rawan dan di duga dijadikan tempat mangkal.
Kapolres Bantaeng melalui Kabag Ops Kompol Aswar Anas,S.Sos, saat memberikan arahan pimpinan didepan personil Polres Bantaeng dan Polsek yang dilibatkan dalam ops cipkon mengatakan personil harus serius dan fokus dalam melaksanakan tugas.
“Pedomani SOP yang sudah ada sehingga diharapkan dapat berjalan dengan baik,” ucap Kompol Aswar Anas.
Dia menaruh harapan pada kegiatan ini bukti hadirnya Polri ditengah-tengah masyarakat guna memberikan rasa aman dan jangan ragu melakukan tindakan tegas, namun humanis dengan cara-cara yang benar sesuai aturan hukum yang ada karena kegiatan ini sifatnya adalah Tindakan Pencegahan,” ujar Kabag Ops Polres Bantaeng saat memberikan arahan.( Ucok Haidir)