Sebanyak 99 Proktor dan 99 Teknisi ANBK SMP Negeri/Swasta Kabupaten Blora Ikuti Pembekalan

BLORA Jateng, tribuntipikor.com

Dinas Pendidikan Kabupaten Blora melalui Seksi Pembinaan SMP telah melaksanakan kegiatan Pembekalan Bagi Proktor dan Teknisi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) jenjang SMP Tingkat Kabupaten Blora di Aula B dan C dinas setempat.

Sebanyak 99 Proktor dan 99 Teknisi dari SMP Negeri/Swasta se-Kabupaten Blora ikut pada kegiatan yang dilaksanakan mulai 23 hingga 25 Juni 2022.

Narasumber kegiatan itu, Drs. Puji Haryanto dari SMPN 1 Banjarejo dan Thoibah Santoso,S.Pd.I dari SMPN 1 Randublatung.

Turut hadir untuk memberikan pengarahan, Kasi Pembinaan SMP, Fiqri Hidayat,S.Pd.I.,M.Pd.I.

Fiqri menyampaikan dalam laporannya bahwa asesmen bertujuan untuk menunjukkan pengembangan kompetensi dan karakter murid.

“Serta memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan Proktor adalah petugas yang menangani aspek teknis aplikasi pelaksanaan Asesmen Nasional,” tegasnya, Sabtu (25/6/2022).

Ia menambahkan, tujuan diselenggarakan Pembekalan bagi Proktor dan Teknisi Jenjang SMP Tahun 2022 adalah meningkatkan kemampuan dan penguasaan sebagai Proktor dan Teknisi.

Selain itu, memahami dan meneliti infrastruktur yang digunakan sebagai sarana penunjang ANBK serta meningkatkan tugas dan tanggungjawab sebagai penyelenggara ANBK. (*lalu).

Edytorial: Lalu Surya Mandala

Pos terkait