Dalam Rangka HUT Bhayangkara Yang ke 76, Polres Selayar Gelar Bakti Sosial

Selayar, tribuntipikor.com

Sambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 76, Polres Kepulauan Selayar menggelar bakti sosial di sekitar area wilayah Polres Kepulauan Selayar.

Sebelum Baksos berlangsung, Para Personil Polres Selayar terlebih dahulu mengikuti apel yang dipimpin oleh Kabag Ren, AKP H. Ismail di Halaman Apel Polres Kepulauan Selayar, Jumat (3/6/2022) pagi.

Terpantau, kerja bakti ini memang sudah menjadi kegiatan rutinitas Polres Kepulauan Selayar di setiap hari jumatnya. antusias para Personil Polres Selayar yang melakukan kerja bakti juga sangat tampak terlihat karena para Personil sebelum melakukan bakti sosial juga sudah mempersiapkan dengan membawa alat kebersihan seperti sapu dan skop untuk membersihkan seluruh area Wilayah polres serta sampah yang berada di drainase atau got.

Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Ujang Darmawan Hadi Saputra, SH, S.IK, MM, M.IK mengatakan bahwa untuk bakti sosial tadi pagi dilaksanakan selain kami sudah sepakat dengan Pemda, kegiatan baksos juga dalam rangka menyambut hari ulang tahun Polri 1 Juli tahun 2022.

“Dimana sasaran bakti sosial ini sekitar Mako dan beberapa ruas jalan yang difungsikan serta Drainase / Got Sekeliling Mako Polres, Drainase / Got TK Bhayangkari dan Drainase Got Masjid Polres,” ucap Kapolres saat diwawancarai awak media usai melakukan pelepasan Tim Bola Voli yang rencananya akan diberangkatkan sebentar siang menuju Kabupaten Bone.

Sementara itu, Kabag Ren, AKP. H. Ismail yang mengatur jalannya kerja bakti ini mengatakan bahwa bakti sosial atau kerja bakti ini dalam rangka hari Bhayangkara yang ke 76.

“Jadi kegiatan ini sesuai dengan perintah dari bapak Kapolres untuk membersihkan sampah dan drainase baik dalam wilayah Polres Kepulauan Selayar maupun yang berada diluar Polres untuk mengantisipasi terjadinya penumpukan sampah di got dalam rangka mengantisipasi meluapnya air ketika hujan turun nanti,” ucapnya.

Selain itu, lanjutnya bahwa kegiatan baksos ini melibatkan seluruh Personil Polres Selayar yang dibagi menjadi tiga kelompok ada yang membersihkan area wilayah Polres, Drainase, dan beberapa sekitaran Polres Kepulauan Selayar.

” Kebersihan itukan sebagian dari Iman, dan tentunya ini juga menandakan bahwa kita peduli dengan lingkungan yang bersih,” jelasnya mengakhiri.

Hal senada disampaikan Kasi Humas Polres Kepulauan Selayar, IPDA Jajang, menyampaikan bahwa yang pada intinya kegiatan ini selain dalam rangka
menyambut hari ulang tahun Polri 1 Juli tahun 2022, juga kita merujuk pada surat dari Pemda bahwa di setiap hari Jumat ini kita kerja bakti atau gorong royong serentak di area wilayah Polres Kepulauan Selayar. Sehingga pak Kapolres memerintahkan seluruh Personil untuk melaksanakan kerja bakti kepada jajarannya.

“Ini merupakan bagian dari kepedulian Polres selayar untuk menjaga kebersihan lingkungan sehingga seluruh masyarakat dan penduduk juga berkewajiban menjaga kebersihan lingkungan.

“Jumat sehat dan bersih memang sudah menjadi kegiatan rutin Polres Kepulauan Selayar,” pungkasnya, ( Ucok Haidir )

Pos terkait