Polsek Gabuswetan Terus Monitoring Pelayanan Vaksinasi

INDRAMAYU, tribuntipikor.com

Polsek Gabuswetan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar kembali monitoring pelaksanaan vaksinasi Covid -19 di Kantor Kecamatan Gabuswetan Kabupaten Indramayu.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Gabuswetan AKP Joni mengatakan.

“Monitoring pelayanan vaksinasi dengan tujuan untuk mendukung program Pemerintah dalam rangka penanganan wabah Covid-19 dengan melakukan percepatan capaian vaksinasi massal terhadap masyarakat, lansia dan anak-anak,” tutur Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, iptu Didi Wahyudi, Kamis (19/5/2022).

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Vaksinator dari Puskesmas Gabuswetan dan Puskesmas Druntenwetan, Vaksin yang disuntikkan jenis Coronovac dosis 1 dan 2, Aztrazaneka dosis 1 dan 2 serta vaksin ke 3 Booster, jelas Kapolsek

Lebih lanjut Kapolsek menyampaikan, untuk membentuk Herd Imunity dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dengan sinergi dari semua unsur pemerintah ini diharapkan akan mempercepat terwujudnya masyarakat sehat dan tentunya pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia. Ujar AKP Joni.(INDRA JAYA)

Pos terkait