Jakarta, tribuntipikor.com
Direktur Eksekutif Studi Demokrasi Rakyat (SDR) Hari Purwanto menilai ada motif di balik pengangkatan Rosario Marshall atau Hercules menjadi tenaga ahli di Direksi Perumda Pasar Jaya, Minggu, (20/02/2022) pukul 19:30 WIB.
Hari Purwanto mempertanyakan pertimbangan yang dimiliki Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminang Hercules jika kabar itu benar adanya.
“Kalau memang kriteria Hercules menuhi syarat, apa saja (pertimbanganya, Red)?,” katanya kepada GenPI.co, Sabtu (19/2).
Hari menduga, bisa jadi Anies ingin membutuhkan peranan Hercules sebagai pengamanan secara tidak langsung.
“Apakah Anies hanya butuh pengamanan saja?,” ujarnya.
Selain itu menurut Hari, tokoh asal Timor Leste itu memang mempunyai kedekatan emosional dengan Anies.
Pasalnya, Hercules adalah salah sosok yang mana menjadi barisan terdepan saat mendukung Anies di Pilgub DKI Jakarta. Jadi, bisa saja jabatan itu adalah janji politik dari Anies.
“Sudah pasti ada motif politik terkait bergabungnya Hercules,” ujarnya.
Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dikabarkan akan mengangkat Rosario de Marshall atau yang lebih dikenal sebagai Hercules menjadi Tenaga Ahli Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Jaya.
Namun terkait kabar itu, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Pembina Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Riyadi dalam sebuah pernyataannya mengaku belum mengetahuinya.
Dia juga mengatakan belum menerima laporan sama sekali dari Perumda Pasar Jaya terkait kabar yang santer beredar itu. Sehingga pihaknya belum bisa menyampaikan terkait hal itu. *(Kin).
Editorial: Solikin gy