Gelar Temu Karya Luar Biasa, Rulli Yuliana Terpilih sebagai Ketua Karang Taruna Kabupaten Bandung

Kab Bandung, tribuntipikor.com

Rully Yuliana terpilih sebagai ketua karang taruna Kab Bandung periode melanjutkan 2018-2023, dalam kegiatan temu karya luar biasa, melalui mekanisme aklamasi, bertempat di gedung Dewi Sartika Soreang, Jum’at (24/12/21).

Koordinator forum para ketua kecamatan se-Kabupaten Bandung Fitra Lingga Muslim mengatakan “Kegiatan temu karya luar biasa ini bertujuan mengevaluasi, konsolidasi dan evaluasi kepengurusan karang taruna tingkat kabupaten sebelumnya,” jelas Koordinator forum para ketua kecamatan se-Kabupaten Bandung Fitra Lingga Muslim.

Lebih lanjut, akta Fitra, pandangan dan dinamika berkembang dari tiap-tiap ketua kecamatan, meminta perlunya pergantian ketua, dan hal ini disepakati oleh seluruh pimpinan sidang.

” ini sudah sesuai mekanisme dengan memenuhi qourum 2/3, yaitu perwakilan 23 kecamatan peserta yang hadir ditambah utusan desa sebagai peninjau,” imbuhnya.

” Semoga hasil kegiatan temu karya luar biasa, mampu menciptakan kepengurusan karang taruna lebih baik, solid, dan membangun sinergitas dengan Pemkab Bandung,” tutup Fitra.

Selanjutnya, ketua karang taruna terpilih periode melanjutkan 2018-2023 Rully Yuliana, mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan rekan-rekan dan Insyaallah saya terima amanat ini.

” Ketua tidak akan bisa berjalan sendiri tanpa dukungan rekan-rekan, untuk itu mari kita bersama-sama bangun silaturahmi, konsolidasi, komunikasi, koloborasi serta menyamakan persepsi guna menjadikan organisasi ini bermanfaat bagi masyarakat melalui kegiatan sosial, ” ungkap Rully.

” Hendaknya karang taruna Kabupaten Bandung kedepan, harus mampu berperan, melalui mengambil peluang kerja sama lintas sektor dengan dinas-dinas guna membantu tugas dan peran pemerintah untuk kepentingan masyarakat,” timpalnya.

” Peran karang taruna tersebut misalnya ikut mensukseskan program Vaksinasi 80% Pemkab Bandung melalui pelaksanaan vaksinasi, sosialisasi Prokes covid-19,” tutupnya. *** (Iceu)

Pos terkait